PEKANBARU-Akhirnya All New Terios resmi diluncurkan di Kota Pekanabaru, Riau, Kamis (18/1/2018). Peluncuran ini dilaksanakan di Mall Ska Pekanbaru dan dihadiri oleh top management Daihatsu seperti Kepala cabang Astra Daihatsu Pekanbaru, Saulius Farlyan dan Kacab Capella Medan M Yusuf.
Untuk lebih memperkenalkan secara dekat kehadiran Daihatsu All New Terios, Astra International Daihatsu Cabang Pekanbaru juga gelar konvoi komunitas Terios dari kantor Cabang Astra Daihatsu di Jalan Sudirman menuju Mal Ska Pekanbaru.
Sementara itu, terkait harga, Vertus menjelaskan tidak ada perubahan dengan banderol harga mulai dari Rp200.450.00
Untuk tipe terendah yakni All New Terios X MT dibandrol seharga Rp200,450,000, All New Terios X MT Deluxe Rp210,750,000, All New Terios X AT Deluxe seharga Rp 220,650,000, All New Terios R MT Rp234,150,000, All New Terios R MT Deluxe Rp243,850,000, All New Terios R AT 244,050,000 dan All New Terios R AT Deluxe yang merupakan tipe tertinggi seharga Rp254,250,000.
"Ketujuh tipe yang kita tawarkan ini juga menghadirkan pilihan transmisi, baik manual dan juga otomatis," kata Kepala Cabang Astra Daihatsu Cabang Sudirman, Pekanbaru, Saulius Farlyan Simatupang melalui Senior Supervisor, Vertus.
Tingginya keinginan konsumen untuk memiliki unit terbaru ini, karena kehadiran berbagai penyegaran yang disusung All New Terios ini. Seperti Seperti penggunaan mesin generasi terbaru yaitu 2NR-VE 1.500 cc yang lebih bertenaga dengan konsumsi bahan bakar yang lebih irit. Bahkan mampu menghemat bahan bakar hingga 15 persen.
Lanjutnya, pada bagian eksterior juga hadir dengan konsep lebih mewah dan modern. Tak tanggung-tanggung terdapat juga fitur-fitur canggih yang membuat kendaraan ini cocok digunakan sehari-hari. "Tampilannya cukup jauh berbeda dari generasi sebelumnya. Memenuhi kebutuhan konsumen yang lebih terkini, kendaraan ini hadir dengan tampilan yang berbeda. Seperti desain lampu yang lebih modern dan stylish, grille terbaru dengan aksen chrome yang lebih berkarakter," jelasnya.
Dikatakan, pada bagian belakang kendaraan ini menghadirkan bumper yang lebih kokoh dengan tow tone color. Sedangkan lampu belakang lebih stylish dan lebih terang dengan teknologi LED. Pada bagian kaki-kaki juga tampak lebih gagah dengan menggunakan velg berukuran 17 polished alloy. Ada juga penambahan roof antena New Shark Fin Antena.
"Untuk bagian dalam kendaraan ini akan menampilkan kenyamanan yang dibalut dengan kecanggihan. Berawal dari push star/stop button yang memudahkan pengemudi dalam menghidupkan dan mematikan mesin. Ada juga digital auto Ac yang dapat mengatur suhu sesuai keinginan," terangnya.
Kendaraan ini juga dilengkapi dengan audio 2 din touch screen dengan berbagai fitur seperti around view monitor, mirroring dan juga pemutar DVD. Sedangkan untuk fotur kenyamanan kendaraan ini dibekali fitur anti lock brake sistem (ABS), elektronik brakeforce distribution (EBD) diseluruh varian. Terdapat juga vehicle stability control dan hill star assist (HSA) pada varian tertinggi.
"Mau melihat langsung interior dan eksterior All New Terios, jangan lupa kunjungi launching dan pamerannya di Mal Ska Pekanbaru, 18-22 Januari mendatang," kata Vertus.
Editor : Yusni Fatimah