JAKARTA - Era mobil listrik semakin mendapat sorotan, dan PT NETA Auto Indonesia (NETA) sebagai distributor resmi mobil listrik turut menghadirkan inovasi yang menarik.
Selain teknologi canggih, NETA juga memberikan penawaran menarik terkait biaya perawatan dan garansi.
NETA tidak hanya memperkenalkan NETA V sebagai kendaraan ramah lingkungan, tetapi juga menyajikan solusi dengan biaya kepemilikan yang terjangkau hingga mencapai 100.000 km atau 10 tahun.
"Biaya perawatan berkala yang terjangkau menjadi komitmen NETA untuk menjaga performa NETA V agar tetap optimal," kata After Sales Director di NETA, Raditio K Hutomo, Jumat (19/1/2024).
Secara keseluruhan, biaya kepemilikan total untuk NETA V hingga mencapai 100.000 km hanya sejumlah Rp3.387.030.
NETA memberikan perawatan berkala gratis hingga mencapai 50.000 km pertama, mencakup layanan jasa dan penyediaan suku cadang.
Setelahnya, biaya perawatan diukur dengan detail, mencakup layanan jasa servis dan suku cadang.
"Dengan biaya perawatan berkala yang terjangkau hingga 100.000 km, serta dedikasi kami untuk memberikan layanan gratis jasa dan suku cadang hingga 50.000 km, diharapkan dapat memberikan pengalaman berkendara yang selalu prima, serta mengurangi kekhawatiran terkait biaya perawatan yang tidak terduga," tambah Raditio.
Selain itu, NETA berusaha membangun hubungan jangka panjang dengan konsumen di Tanah Air. Dengan rencana membangun hingga 40 jaringan dealer di 2024, NETA ingin memastikan konsumennya dapat dengan mudah mengakses layanan purna jual di daerah masing-masing.
Tak hanya itu, NETA juga menawarkan jaminan Lifetime Warranty kepada 2024 konsumen pertama yang membeli NETA V.
Garansi seumur hidup ini mencakup komponen utama seperti high voltage battery, drive motor, dan motor control unit, meningkatkan kenyamanan pengguna dan memberikan kepercayaan kepada pelanggan NETA.(rilis)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :