Otomotif
BREAKING NEWS :
Buka Konsultasi Publik RPJMD dan RKPD, Wabup Thamrin Harap Masukan Masyarakat
 
Kenali Aquaplaning, Penyebab Fatal Avanza Terbelah di BIM Sumbar
Jumat, 12 Januari 2024 - 09:45:35 WIB

JAKARTA - Kecelakaan maut menimpa Toyota Avanza Veloz dan menyebabkan minibus ini hancur terbelah, menjadi perbincangan hangat di media sosial.

Peristiwa nahas ini terjadi di jalan sekitar Bandara Internasional Minangkabau (BIM) pada Selasa (9/1/2024) lalu, yang menewaskan pengemudi mobil bernomor polisi BH1003LE berkelir putih tersebut.

Dari foto yang beredar di media sosial, terlihat bagian depan dan belakang mobil terpisah setelah menabrak tiang reklame dengan kecepatan tinggi.

Praktisi keselamatan berkendara, Sony Susmana menjelaskan, kecelakaan tersebut diduga terjadi akibat aquaplaning.

Aquaplaning merupakan fenomena ketika ban mobil kehilangan traksi saat melewati genangan air dalam kecepatan tinggi, membuat mobil serasa melayang di atas air.

"Semakin deras hujan, semakin dikurangi lagi kecepatannya," kata Sony dilansir detik.com, Jumat (12/1/2024).

Ia menyoroti pentingnya pengendara mengurangi kecepatan saat hujan atau jalanan basah, serta memastikan laju kendaraan 10 km/jam lebih rendah dibanding kondisi normal.

"Kalau sudah terjebak aquaplaning, maka arah mobil berubah tidak terkontrol. Efeknya dapat menjadi lebih parah jika kecepatan kendaraan tinggi," pungkasnya.(*)

   




Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • Buka Konsultasi Publik RPJMD dan RKPD, Wabup Thamrin Harap Masukan Masyarakat
  • Tol Padang-Sicincin Dibuka Fungsional Saat Mudik Lebaran 2025, Antisipasi Macet Parah
  • Polda Riau Matangkan Persiapan Arus Mudik Lebaran 2025, Fokus Keamanan dan Kenyamanan Pemudik
  • Walikota Pekanbaru Pastikan Takaran Minyakita Sesuai HET, Pasar Murah Digelar Jelang Lebaran
  • Resep Puding Karamel Anti Gagal, Takjil Manis dan Lembut untuk Buka Puasa
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     

    Suzuki.
    Emisi Gas Buang Suzuki
    Perawatan AC Suzuki Tips Menghemat Bahan Bakar (BBM) Saat Mengemudi Tips Mengemudi Hemat BBM ala Suzuki tanpa Modifikasi
     
     
    MobiL
    Marsar dan Masinno Group Serahkan 580 Paket Bantuan Korban Banjir Rumbai
     
     
     
    Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
    Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
    DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
         
    Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
        © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved