Otomotif
BREAKING NEWS :
XL Axiata Pastikan Konektivitas Lancar untuk Sukseskan Pilkada 2024
 
Mau 'Jegal' Fortuner-Pajero Sport Lagi, Nissan Terra Punya Modal Apa?
Rabu, 10 Agustus 2022 - 17:04:21 WIB

JAKARTA - Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sport bakal kedatangan rival lagi dengan kehadiran Nissan Terra. Nissan Terra memang bukan pemain baru. SUV bongsor itu sebelumnya juga sudah sempat mengisi pasar otomotif Indonesia namun tiba-tiba saja pergi.


Dari sisi penjualan, kala itu Nissan Terra memang kalah pamor dari Fortuner maupun Pajero Sport. Terlihat dalam data yang dirilis Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), penjualan Nissan Terra masih sulit mengalahkan kompetitor utamanya itu.

Bila distribusi Fortuner atau Pajero Sport mencapai puluhan ribu unit dalam kurun waktu satu tahun, maka Nissan Tera justru tidak sebanyak itu. Pada tahun 2018, distribusi Nissan Terra hanya mencapai 793 unit. Kemudian pada tahun 2019, jumlahnya meningkat menjadi 1.166 unit. Berlanjut pada tahun 2020, distribusi Terra hanya 800 unit dan tidak lagi menjual pada bulan Oktober tahun yang sama.

Untuk kembali masuk ke pasar otomotif Indonesia, Nissan Terra tentu sudah menyiapkan sejumlah amunisi. Diduga, Nissan akan memboyong Terra versi terbaru yang sudah meluncur di Thailand pada tahun 2021. Jika benar, Nissan Terra versi terbaru ini sudah mengusung ragam ubahan.

Nissan Terra terbaru memiliki bagian depan yang mirip dengan Nissan Navara. Bagian kisi-kisi V-motion kini punya desain lebih besar. Selain itu lampu depan berbentuk C berteknologi LED proyektor yang diklaim meningkatkan kecerahan 34%.

Di belakang desain lampu dibentuk ulang dengan bentuk seperti strip-strip LED, yang sepintas mirip desain lampu Nissan Livina. Bumpernya juga menggunakan model baru, dengan reflektor lebih lebar. Sedang kaki-kakinya pakai velg two-tone 18 inci terbaru, seperti yang dilansir dari detik.

Interiornya juga terlihat lebih mewah. Kursinya dibangun ulang untuk meningkatkan kenyamanan. Kemudian terdapat pula fitur rem parkir elektronik menggantikan rem tangan konvensional.

Dari sisi hiburan, ada layar sentuh berukuran 9 inchi dan sudah terintegrasi dengan Apple CarPlay dan Android Auto. Sistem audionya menggunakan Bose 8 speaker, monitor belakang flip-down 11 inci yang kompatibel dengan HDMI, kaca spion digital, pengisi daya nirkabel Qi 15 watt, dan port USB-C.

Fitur-fitur safety pun ditambahkan, seperti fitur keselamatan aktif 360-Degree Safety Shield, pengereman darurat otonom, serta lane departure warning. Model VL dengan spesifikasi lebih tinggi mendapat tambahan fitur blind spot monitoring, rear cross traffic alert dan 360-degree camera system with Moving Object Detection (MOD). SRS Airbag dan fitur Stability Control juga sudah tersemat sebagai standar.

Terra menggendong mesin turbocharged YS23DDTT 2,3 liter, yang menghasilkan 190 PS pada 3.750 rpm dan 450 Nm di antara 1.500 dan 2.500 rpm. Mesin itu dikawinkan dengan gearbox otomatis tujuh kecepatan, sementara varian VL ditawarkan dengan penggerak empat roda dan pengunci diferensial belakang.

Kira-kira, kalau bermodalkan hal itu sudah sanggupkah menjegal laju Fortuner dan juga Pajero Sport?. *

   




Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • XL Axiata Pastikan Konektivitas Lancar untuk Sukseskan Pilkada 2024
  • Komisi III DPRD Pekanbaru Panggil Tiga OPD Sekaligus, Ini yang Dibahas
  • Audiensi dengan Kejari, Mahasiswa Minta Kasus Baznas Inhil Ditangani Profesional
  • MPD Riau: Bawaslu Harus Proaktif Hadang Politik Uang, Jangan Cuma Nunggu Laporan
  • KPU dan Polres Dumai Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih Pada 27 November
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     

    Suzuki.
    Emisi Gas Buang Suzuki
    Perawatan AC Suzuki Tips Menghemat Bahan Bakar (BBM) Saat Mengemudi Tips Mengemudi Hemat BBM ala Suzuki tanpa Modifikasi
     
     
    MobiL
    Honda KJU Gelar Pameran Honda Luar Biasa di Mal Ska
     
     
    Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
    Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
    DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
         
    Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
        © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved