Otomotif
BREAKING NEWS :
Sri Sadono Akhiri Masa Tugas Sebagai Pjs Bupati Kuansing
 
Godaan Menarik Mitsubishi Xpander untuk Calon Pembeli, Dapat 3 Asuransi
Sabtu, 06 November 2021 - 19:08:24 WIB

JAKARTA  - Di tengah persaingan segmen low multi purpose vehicle (LMPV), Mitsubishi Xpander hadir dengan cukup membawa ancaman bagi model di kelasnya. Pasalnya, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), cukup rajin memberikan paket penjualan bagi calon pembeli saingan duo kembar, Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia ini.


Namun, tidak hanya berbicara soal desain dan performa Xpander, tapi juga terkait dengan biaya perawatan berkala, yang memang menjadi salah satu faktor penentu konsumen membeli sebuah produk.

"Saat garansi kendaraan habis, memang biasanya konsumen melakukan perawaan di bengkel umum karena faktor biasa yang lebih rendah," jelas Tegar Adisura, Head of After Sales Marketing and Promotion Section PT MMKSi, dari keterangan seperti yang dilansir dari liputan6, Jumat (6/11/2021).

Melihat kondisi tersebut, kemudian raksasa asal Jepang ini menghadirkan program smart package dan extended smart package untuk Xpander, Xpander Cross, dan Pajero Sport.

Smart Package sendiri, merupakan paket perawatan berkala yang ditawarkan pemilik Xpander baru. Sedangkan Extended Smart Package, merupakan paket yang ditawarkan bagi pengguna yang masa garansinya sudah habis.

Asuransi Jiwa dan Ban
Sementara itu, Amirudin, General Manager of Sales and Marketing Division PT MMKSI juga menjelaskan, ada satu hal yang juga bisa diperoleh para pembeli Mitsubishi Xpander, yaitu asuransi jiwa dan ban.

"Asuransi kecelakaan yang dimaksud memang akan dapatkan satu benefit dari kecelakaan personal selama satu tahun dengan jumlah klaim maksimal Rp5 juta per orang untuk varian xpander, Rp10 juta untuk Xpander Cross," tegasnya.

"Asuransi ban juga satu tahun, klaim Rp1 juta untuk satu buah ban untuk xpander, Rp1,4 juta untuk varian xpander cross. Jadi detilnya seperti itu mengenai klaim asuransinya," pungkasnya. *

   




Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • Sri Sadono Akhiri Masa Tugas Sebagai Pjs Bupati Kuansing
  • IKA Unri Rekomendasikan 8 Nama Alumni di Pilkada Serentak 2024, Ini Daftarnya
  • Putra Riau dr Irvan Herman Dapat Penugasan Penting di BPK RI, Setara Eselon I
  • Menteri Lingkungan Hidup Tegas Tutup TPS Ilegal di Perbatasan Kampar-Pekanbaru
  • Honda Care, Solusi Mogok di Jalan untuk Konsumen Setia Honda di Riau
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     

    Suzuki.
    Emisi Gas Buang Suzuki
    Perawatan AC Suzuki Tips Menghemat Bahan Bakar (BBM) Saat Mengemudi Tips Mengemudi Hemat BBM ala Suzuki tanpa Modifikasi
     
     
    MobiL
    Honda KJU Gelar Pameran Honda Luar Biasa di Mal Ska
     
     
    Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
    Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
    DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
         
    Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
        © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved