Otomotif
BREAKING NEWS :
Tak Setuju Sampah Dikelola Pihak Ketiga, Begini Reaksi DPRD Pekanbaru
 
PT KTB Resmi Luncurkan Kendaraan Niaga Fuso eCanter
Kamis, 14 November 2024 - 07:08:44 WIB
Seremoni peluncuran operasional pertama truk listrik Fuso eCanter oleh Mitsubishi Fuso Truck dan Bus Corporation (MFTBC) bersama PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) di kantor PT Yusen Logistics Indonesia di kawasan Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten pada Rabu (13/11/2024).
Seremoni peluncuran operasional pertama truk listrik Fuso eCanter oleh Mitsubishi Fuso Truck dan Bus Corporation (MFTBC) bersama PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) di kantor PT Yusen Logistics Indonesia di kawasan Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten pada Rabu (13/11/2024).

Baca juga:

Gelar Kampanye SupirHero, Ikhtiar Mitsubishi Fuso Menghargai Perjuangan Sopir Truk
Fuso Canter Perkuat Dominasi di Riau dengan Inovasi Kendaraan Niaga
Ada yang Baru dari Mitsubishi Fuso Fighter X

PEKANBARU - Mitsubishi Fuso Truck dan Bus Corporation (MFTBC) melalui PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) resmi meluncurkan operasional kendaraan niaga pertama truk listrik Fuso eCanter di Indonesia.

Head of International Sales and Customer Services MFTBC Andreas Deuschle menyampaikan bahwa Fuso eCanter merupakan salah satu upaya perusahaan dalam menerapkan upaya keberlanjutan di sektor transportasi.

"Peluncuran ini sebagai langkah keberlanjutan. Kami ingin melakukan dekarbonisasi transportasi dan transformasi di industri logistik," kata Andreas di Tangerang, Banten pada Rabu.

Ia menyampaikan, Fuso eCanter diluncurkan guna merespon kebutuhan armada logistik yang ramah lingkungan oleh pelanggan secara global.

Para pelanggan dinilai memerlukan truk listrik yang dapat dikustomisasi sehingga mampu memenuhi berbagai kebutuhan bisnis sehari-hari.

Head of International Sales and Customer Services MFTBC Andreas Deuschle (empat kanan), Presiden Direktur PT KTB Daisuke Okamoto (dua kanan) dalam acara seremoni peluncuran operasional pertama truk listrik Fuso eCanter di kantor PT Yusen Logistics Indonesia di kawasan Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten pada Rabu (13/11/2024).

Pada kesempatan yang sama, Presiden Direktur PT KTB Daisuke Okamoto menyampaikan bahwa Fuso eCanter pertama di Indonesia digunakan sebagai armada distribusi PT Yusen Logistics Indonesia (YLI) yang berbasis di kawasan Bandara Soekarno Hatta.

"Fuso eCanter akan digunakan sebagai armada operasional harian PT Yusen Logistics Indonesia dengan area operasional Jakarta, Cibitung, dan Karawang," kata Okamoto.

Ia menjelaskan, truk listrik Fuso eCanter memiliki spesifikasi baterai berukuran M berkapasitas 83kWh, yang sanggup menempuh perjalanan sejauh 140Km dengan GVW sebesar 6 Ton dalam sekali pengisian daya penuh.

Fuso eCanter akan menempuh rute perjalanan distribusi di area Jakarta hingga ke Cikarang dan Karawang, Jawa Barat.

Ia menyebut PT YLI akan membuktikan bahwa penerapan green logistics dapat diimplementasikan di Indonesia.

Okamoto berharap, eCanter bisa menjadi solusi bisnis bagi para konsumen yang memiliki misi dan nilai karbon netral.

Tahun 2023 lalu, PT YLI juga turut berpartisipasi dalam uji coba atau Proof of Concept (PoC) dan memberikan nilai kepuasan yang positif pada Fuso eCanter.

Sebagai bagian dari pelayanan, KTB telah memberikan pelatihan khusus bagi pengemudi dan mekanik truk listrik Fuso eCanter.

Hal ini dilakukan agar konsumen memiliki dapat mengoptimalkan penggunaan truk listrik dengan nyaman dan aman.

KTB berkomitmen untuk menjadi konsultan bisnis terpercaya, baik itu dukungan teknis maupun pemeliharaan guna memastikan bahwa eCanter berkontribusi terhadap kesuksesan bisnis yang berkelanjutan.

Untuk membantu konsumen mencapai target karbon netral di perusahaannya, Mitsubishi Fuso juga memberikan asistensi penuh kepada calon konsumennya untuk menciptakan ekosistem truk listrik yang efektif dengan Environmental, Social, and Governance (ESG) atau carbon emission calculation.

Tidak hanya itu, KTB juga berkomitmen memberikan layanan purnajual terbaik, lewat dukungan yang mencakup garansi pembelian, layanan free service, dan fasilitas sistem pembiayaan dengan skema Operating Lease (OPL).

"Fuso eCanter tidak hanya akan mengurangi emisi gas buang, melainkan juga menginspirasi perusahaan lain yang memiliki semangat menuju karbon netral dengan truk listrik yang ramah lingkungan, memiliki efisiensi terbaik, serta mendukung kebijakan pemerintah melalui net zero emission pada tahun 2060," kata Okamoto, seperti yang dilansir dari antaranews.(*)

   




Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • Tak Setuju Sampah Dikelola Pihak Ketiga, Begini Reaksi DPRD Pekanbaru
  • Ramalan Zodiak 9 Desember 2024: Leo Jaga Kepercayaan, Pisces Waspadai Omongan Orang
  • Harga Emas 1 Gram di Pekanbaru Turun Lagi, Saatnya Beli?
  • Pasca Longsor, Jalan Lintas Tanjung Alai Kampar Mulai Uji Coba Hari ini
  • Dugaan Korupsi SPPD fiktif Setwan DPRD Riau, Sabaleh Homestay Harau Disegel Polisi
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     

    Suzuki.
    Emisi Gas Buang Suzuki
    Perawatan AC Suzuki Tips Menghemat Bahan Bakar (BBM) Saat Mengemudi Tips Mengemudi Hemat BBM ala Suzuki tanpa Modifikasi
     
     
    MobiL
    Toyota Expo Berhadiah Liburan ke Jepang dan Motor Listrik
     
     
    Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
    Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
    DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
         
    Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
        © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved