Otomotif
BREAKING NEWS :
Pemilih di Riau Bisa Mencoblos Tanpa Surat Undangan, Begini Caranya
 
Ini Target Penjualan Mitsubishi Xpander Cross Baru
Senin, 15 Agustus 2022 - 07:59:34 WIB

PEKANBARU – Saat ini pameran Gaikindo Indonesia Internasional Auto Show atau GIIAS 2022 masih berlangsung di ICE BSD, Tangerang. Ada banyak kendaraan baik itu roda empat maupun roda dua baru hadir dalam pameran ini.

Salah satu produk yang baru saja meluncur di pameran tersebut adalah Mitsubishi dengan model Xpander Cross, yang mendapatkan pembaruan.

Director of of Sales and Marketing Division PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), Tetsuro Tsuchida mengatakan adanya permintaan dari para konsumen, membuat pihaknya menghadirkan produk baru ini. Hal ini juga sebagai bentuk komitmen perusahaan dalam menghadirkan produk di industri otomotif Indonesia.

“Kami memperkenalkan produk baru, Xpander Cross sekaligus untuk menghadapi persaingan. Kami yakin dengan meluncurkan produk bisa menjadi yang terunggul dan memenangkan kompitisi di industri otomotif,” ujar Tetsuro di GIIAS, Minggu 14 Agustus 2022.

Perlu diketahui, perusahaan otomotif asal Jepang ini telah menghadirkan model tersebut sejak tahun 2017 silam. Adanya kehadiran model ini telah meningkatkan penjualan perusahaan. Hingga saat ini, mereka mencatat 250.000 ribu unit mobil Xpander terjual sejak awal peluncuran.

“Mobil ini telah mendapatkan penghargaan sebagai kendaraan terbaik. Untuk itu kami ucapkan terima kasih banyak. Oleh karena itu, kami kenalkan New Xpander Cross. Kami hadirkan sebuah penyempurnaan teknologi dan peningkatan sistem dan fitur yang lebih baru dan berbeda,” tambahnya, seperti yang dilansir dari viva.

Dalam pameran GIIAS 2022, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menargetkan penjualan untuk model barunya ini sekitar 2.000 hingga 3.000 unit SPK atau Surat Pemesanan Kendaraan. Hal ini juga didukung dengan layanan after sales yang diberikan perusahaan.

“Untuk pameran ini, kami menargetkan penjualan sebanyak-banyaknya, yang penting tidak kecil dibandingkan tahun lalu. Kalau dalam angka ya sekitar 2.000 hingga 3.000 pemesanan. Kami ingin target konsumen kami senang dan memuaskan,” tambah Tetsuro.

Dalam mencapai target tersebut, perusahaan telah menciptakan beragam promo untuk para pemesan kendaraan ini. Salah satunya program bertajuk Xpander Corss baru yang mendapatkan MSP dan ESP sebanyak 50.000 + 20.000. Ditambah, adanya jaminan asuransi kesehatan selama satu tahun.

“Kami ingin memberikan konsumen yang terbaik dengan beragam penawaran yang menarik. Kami juga berikan asuransi untuk kerusakan ban selama satu tahun dan asuransi baterai selama dua tahun,” ungkap DGH of After Sales Strategy Group PT MMKSI, Adam Rahman.*

   




Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • Pemilih di Riau Bisa Mencoblos Tanpa Surat Undangan, Begini Caranya
  • KPU Dumai Gelar Lomba Dekorasi TPS Meriahkan Pilkada 2024
  • Reses Zulkardi di Rumbai, Masyarakat Keluhkan Soal Infrastruktur Hingga Lapangan Pekerjaan
  • Cegah Kecurangan, KPU Siak Musnahkan Surat Suara Rusak dan Berlebih
  • Bhabinkamtibmas Simpang Kanan dan Bukit Mas Cooling System Masyarakat di Jalan Yazid Hamta
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     

    Suzuki.
    Emisi Gas Buang Suzuki
    Perawatan AC Suzuki Tips Menghemat Bahan Bakar (BBM) Saat Mengemudi Tips Mengemudi Hemat BBM ala Suzuki tanpa Modifikasi
     
     
    MobiL
    Honda KJU Gelar Pameran Honda Luar Biasa di Mal Ska
     
     
    Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
    Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
    DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
         
    Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
        © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved