Puluhan Tahun Gunakan L300, Konsumen Pekanbaru: Tenaganya Sangat Kuat
Kamis, 28 Juli 2022 - 22:18:31 WIB
PEKANBARU - Mitsubishi L300 sudah menjadi produk kepercayaan pelaku usaha sejak puluhan tahun lamanya. Terbukti, dengan tenaga yang dimiliki Mitsubishi L300, produk ini menjadi suatu keunggulan untuk sebuah mobil angkutan menengah.
Hal itu dirasakan langsung konsumen Mitsubishi Desi, dari PT Aspacindo Kedaton Motor. Perusahaan yang bergerak di bidang dealer sepeda motor ini, sudah menggunakan Mitsubishi L300 sejak tahun 2000-an.
Dirinya menggunakan L300 sebagai mobil angkutan untuk sepeda motor yang dijualnya di berbagai daerah di Provinsi Riau dan bahkan Sumatera Utara (Sumut). "Usaha saya dealer sepeda motor sejak tahun 2000-an. Nah, untuk angkutan sepeda motor ini dari cabang ke cabang dan ke konsumen, dari dulu kami menggunakan L300," ujar Desi, Kamis (28/7/2022).
Dikatakannya, Ia memiliki cabang usaha di Kabupaten Siak, Pelalawan, Kota Pekanbaru, Kampar dan bahkan Kota Medan. "Kita kenal L300 ini karena memang tenaganya ini untuk angkutan ke daerah-daerah sangat kuat. Apa lagi dengan muncul yang baru ini, tentu akan lebih baik dari sebelumnya," ungkapnya.
Di sisi lain, Desi menyebut, meski Mitsubishi L300 ini sudah bekas, tapi harganya tidak jatuh. "Kita tetap saat ini kita akan ambil L300. Karena apa, kalau mau rekondisi atau jual lagi, harga jualnya tidak turun, dan bahkan banyak orang yang siap untuk menampungnya," tambahnya.
Hal senada juga disampaikan oleh Indrus, perwakilan dari PT Alfa Scorpii Yamaha Pekanbaru. Ia mengaku, bahwa sejak awal PT Alfa Scorpii sudah menggunakan L300. "Kenapa, karena untuk daerah tenaganya sangat kuat sekali, salah satu cabang kita di ujung batu, 10 tahun masih pakai L300," ucap Indrus.
Dikatakannya, dengan hadirnya New Colt L300 yang memiliki bak lebih panjang, maka ini akan menjadi keuntungan bagi konsumen. "Yang sekarang baknya lebih panjang, cc turun, tapi tenaga naik, torsi juga naik, dan ini lebih irit dibandingkan dengan yang lain," ujarnya.
Ia mengaku, saat ini ada sekitar 40 unit L300 yang digunakan PT Alfa Scorpii sebagai angkutannya. Ia juga mengaku, baru beberapa bulan yang lalu melakukan penambahan unit L300.
Sejauh ini kata Indrus, tidak ada yang perlu dimodifikasi untuk mengangkut kendaraan roda dua menggunakan L300. Hanya perlu menyesuaikan saja dengan jenis barang yang akan dibawa.
"Kita tidak ada modifikasi L300 sebelumnya, karena bak nya juga sudah pas. Tapi kami biasanya memberi alas datar aja di atas bak, untuk dudukan sepeda motor di atasnya, sisanya nggak ada kita modifikasi. Apa lagi dengan hadirnya yang baru ini tentu mendapatkan space yang lebih besar dari sebelumnya," pungkasnya.
Penulis: Rahmat Hidayat
Editor: Barkah
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :