Otomotif
BREAKING NEWS :
Suzuki Indonesia dan Pandu Laut Nusantara Luncurkan Proyek Penghijauan Pesisir
 
Ini Alasan Mitsubishi Pertahankan Tampang Jadul New Colt L300
Selasa, 26 Juli 2022 - 07:21:41 WIB
Mitsubishi New Colt L300
Mitsubishi New Colt L300

Baca juga:

Mitsubishi Perkenalkan Generasi New Colt L300 di 25 Kota

PEKANBARU - Mitsubishi New Colt L300 rakitan Filipina resmi dijual di Indonesia. Namun tampang mobil pikap ini tak banyak mengalami perubahan, masih identik dengan generasi sebelumnya. Padahal pesaing L300 seperti Suzuki Carry, mengalami perubahan desain wajah yang cukup radikal. Lalu apa alasan Mitsubishi tetap mempertahankan tampang klasik New Colt L300?

Director of Sales & Marketing PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), Irwan Kuncoro mengatakan, desain L300 saat ini sudah diterima dengan baik dan melekat di konsumen segmen kendaraan komersial. Jadi Mitsubishi tidak perlu melakukan spekulasi dengan menghadirkan tampang baru di New Colt L300.

"Ini mobil komersial ya, kalau bicara desain. Dan L300 sudah berusia 40 tahun, diterima pasar dengan sangat baik, menjadi market leader. Jadi yang sudah diterima dengan baik ya sudah, nggak usah dirubah," kata Irwan kepada wartawan di Bekasi, Rabu (20/7/2022), seperti yang dilansir dari detik.

"Jadi kalau (desain L300) itu diterima dengan baik, kalau itu dirubah, jangan-jangan malah nggak diterima," sambung Irwan.

Kata Irwan menambahkan, dalam menentukan pembaruan di model L300, Mitsubishi mendengarkan masukan dan kebutuhan konsumen. Tujuannya supaya improvisasi yang dilakukan pada L300 benar-benar sesuai keinginan konsumen.

"Tapi (pembaruan) yang memang dibutuhkan, misalnya seperti tenaga lebih besar, lebih irit, bak lebih muat banyak, kabin lebih lega. Ya itu memang sesuai dengan kebutuhan pasarnya seperti itu," tambah Irwan.

Sebagai informasi, New Colt L300 yang dijual di Indonesia merupakan produk impor dari Filipina. Mobil pikap itu kini hadir dengan ukuran kargo 8% lebih luas, atau lebih panjang 200 mm menjadi 2.630 mm, dan diklaim lebih unggul dan bisa menguntungkan pengusaha dari sisi kapasitas daya angkut.

Dari sisi mesin, mobil ini dilengkapi mesin diesel baru 2.268 cc dengan model 4N14 - DOHC 4 Cylinder Inline, Direct Injection, Inter Cooler Common Rail Turbocharger.

Mesin ini mampu menghasilkan tenaga 99,25 PS/ 3.500 rpm dan torsi 200 Nm/ 1.000-3.500 rpm, sekitar 40% lebih besar dari model sebelumnya untuk mendukung muatan lebih banyak dan dengan tenaga tarikan yang lebih besar. Mesin itu juga sudah lolos Euro4.*

   




Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • Suzuki Indonesia dan Pandu Laut Nusantara Luncurkan Proyek Penghijauan Pesisir
  • Ramalan Zodiak 26 November 2024: Scorpio Percaya Diri, Pisces Waspada Iri Hati
  • Panen Perdana Kolam Praktikum FPK Unri, Segera Rambah Pasar Komersil
  • Peringatan Dini Cuaca Riau: Waspada Hujan Lebat Disertai Petir dan Angin Kencang
  • Sinergi Bersama KPU dan Bawaslu, Satpol PP Pekanbaru Tertibkan APK Paslon Pilkada
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     

    Suzuki.
    Emisi Gas Buang Suzuki
    Perawatan AC Suzuki Tips Menghemat Bahan Bakar (BBM) Saat Mengemudi Tips Mengemudi Hemat BBM ala Suzuki tanpa Modifikasi
     
     
    MobiL
    Honda KJU Gelar Pameran Honda Luar Biasa di Mal Ska
     
     
    Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
    Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
    DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
         
    Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
        © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved