SELATPANJANG - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Meranti dikabarkan akan melakukan pelantikan terhadap sebanyak 40 orang pejabat yang terdiri dari administrator, pengawas, dan fungsional.
Pelantikan ini dilakukan oleh Plt Bupati Kepulauan Meranti, H. Asmar, yang akan hadir melantik dan mengambil sumpah janji para pejabat tersebut. Acara ini direncanakan digelar di Ballroom Afifa Sport Center, Selatpanjang, pada Rabu (31/7/2024) pagi.
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kepulauan Meranti, Bakharudin MPd, saat dikonfirmasi, membenarkan adanya pelantikan tersebut.
"InshaAllah memang ada pelantikan besok, semoga saja agendanya lancar," kata Bakharudin singkat.
Bakharudin menjelaskan bahwa pelantikan ini dilakukan dalam rangka pengisian jabatan yang kosong dan ada juga yang dilakukan pergeseran. Selain itu, pelantikan ini bertujuan untuk pembenahan dan pemantapan organisasi dalam rangka meningkatkan kinerja penyelenggaraan tugas dan pelayanan umum.
"Pelantikan ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas kinerja pemerintahan di Kabupaten Kepulauan Meranti, serta memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat," tuturnya.
Terhadap pelantikan tersebut sudah direncanakan sejak lama, dimana pemerintah daerah perlu mendapatkan rekomendasi dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) dan izin melantik Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) mengingat kepala daerah yang masih berstatus pelaksana tugas.
"Terhadap pelantikan itu sudah direncanakan sejak lama, yakni sudah dua bulan lalu, di mana kita harus terlebih dahulu mengantongi izin dari BKN dan Kemendagri. Hal itu dikarenakan status kepala daerah yang masih berstatus pelaksana tugas," ujarnya.
Nama-nama pejabat yang akan dilantik belum diketahui secara pasti. Namun, menurut rumor yang beredar, khususnya di Dinas PUPR, akan ada empat pejabat yang akan dilantik. Mereka adalah Rahmat Kurnia ST, Kepala Bidang Bina Marga akan dilantik sebagai Sekretaris Dinas PUPR.
Selanjutnya Eddward SIp yang sebelumnya menjabat Kepala Sub Bagian Umum, Kepegawaian, Perencanaan dan Program dan akan dilantik sebagai Kepala Bidang Bina Marga PUPR, kemudian Winarni S.ST yang sebelumnya menjabat sebagai Analis Sistem Jaringan Jalan dan Jembatan dan akan dilantik sebagai Kepala Sub Bagian Umum, Kepegawaian, Perencanaan dan Program. Terakhir ada Andri Afandi, ST yang sebelumnya sebagai Penguji Bahan dan Bangunan dan akan dilantik sebagai Kepala UPT Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM).
Penulis : Ali Imroen
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :