www.halloriau.com  


BREAKING NEWS :
Akun Facebook Darnawati Dambaan Dilaporkan ke Bawaslu Inhil Usai Posting Janji Beri Uang Dimasa Tenang
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Ambulance Puskesmas Rusak, Ketua OPP Teluk Belitung Relakan Mobil Pribadinya Angkut Warga Sakit
Jumat, 24 November 2023 - 06:06:56 WIB
Ketua OPP Teluk Belitung rela meminjamkan mobil pribadinya untuk angkut warga sakit
Ketua OPP Teluk Belitung rela meminjamkan mobil pribadinya untuk angkut warga sakit

Baca juga:

Proyek Pengerjaan Puskesmas Teluk Belitung Diduga Dijual, Progres Masih Mandek

SELATPANJANG - Organisasi Peduli Pemuda (OPP) Kelurahan Teluk Belitung Kecamatan Merbau, Kabupaten Kepulauan Meranti merasa risau dengan kondisi sarana transportasi di UPT Puskesmas Teluk Belitung yang tak kunjung bisa digunakan.

Dimana sudah hampir tiga bulan lamanya,
Ambulance tidak bisa digunakan dan tidak layak dipakai untuk membawa pasien.

Bahkan beberapa waktu lalu, jagat maya dihebohkan dengan video jenazah dari Puskesmas yang diangkut tidak menggunakan mobil Ambulance, namun menggunakan mobil Pikap. 

Peristiwa yang diketahui terjadi di Puskesmas Kelurahan Teluk Belitung, Kecamatan Merbau, Kabupaten Kepulauan Meranti yang menyita perhatian masyarakat ini pun mendadak viral. 

Rekaman video amatir yang diunggah di Instagram itu terlihat miris, dimana pihak keluarga terpaksa membawa jenazah ke rumah duka menggunakan mobil bak terbuka

Melihat kondisi tersebut, OPP Kelurahan Teluk Belitung melakukan audiensi bersama Puskesmas tersebut.

Pertemuan terbatas itu diterima langsung oleh kepala UPT Puskesmas, Apriadi Saputra bersama perangkat lainnya. Dari pertemuan tersebut diketahui bahwa masyarakat sudah tidak bisa lagi menggunakan Ambulance meskipun dalam kondisi darurat.

kepala UPT Puskesmas Teluk Belitung memaparkan bahwa pihaknya telah berupaya kesana kemari untuk mencari solusi, namun masih menemukan jalan buntu.

Dalam pertemuan tersebut, Ketua OPP Teluk Belitung, Zuriyadi Fahmi didampingi anggotanya Sri Cita, Didit Aditiya, Rizaldi Ilham Widya Sasmita itu telah melakukan pengecekan kondisi Ambulance tersebut, memang kondisinya memprihatinkan.

Atas dasar mengutamakan keselamatan nyawa bagi warga, OPP Teluk Belitung pun mencoba mencari solusi terhadap permasalahan tersebut.

"Masalah seperti ini tidak bisa dibiarkan.
OPP pun bergerak cepat bersama penggurus untuk mencoba mencari solusi terkait keselamatan utama bagi nyawa warga kita," kata Ketua OPP Teluk Belitung, Zuriyadi Fahmi, Kamis (23/11/2023)

Adapun solusi yang ditawarkan OPP Teluk Belitung adalah yakni meminjamkan mobil pribadi milik Ketua OPP sendiri untuk dijadikan Ambulance demi kebutuhan masyarakat. Khusus bagi warga Kelurahan Teluk Belitung, jasa Ambulance ini gratis yang dipersembahkan OPP dalam program kemanusian.

"Program ini khusus kita buatkan untuk masyarakat. Memang tak banyak yang bisa kita lakukan, yang jelas OPP selalu hadir ditengah-tengah Masyarakat Teluk Belitung didalam kondisi dan bentuk apapun baik itu suka maupun duka, kami meminta doa kepada masyarakat semoga kami tetap istiqomah dalam melakukan hal positif ini," kata Zuriyadi Fahmi. 

Penulis : Ali Imroen

 

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Tim Hukum 02 saat membuat laporan ke Bawaslu Inhil.(foto: ayendra/halloriau.com)Akun Facebook Darnawati Dambaan Dilaporkan ke Bawaslu Inhil Usai Posting Janji Beri Uang Dimasa Tenang
Mengawal Pemilu di Daerah Rawan: Panwascam Tebingtinggi Barat Tingkatkan Pengawasan Jelang Pemilu Serentak 2024
Kapolda Riau, Irjen Pol Mohammad Iqbal tegas perangi bandar narkoba (foto/int)Kapolda Riau Ancam Tembak Bandar Narkoba: Dikejar Sampai Lubang Semut
Cagubri, Abdul Wahid ziarah ke Makam Marhum Pekan, Sultan Muhammad Ali Abdul Jalil Muazzam Syah (foto/dini)Sehari Jelang Pencoblosan, Abdul Wahid Ziarah ke Makam Marhum Pekan
KPU Pekanbaru musnahkan surat suara rusak (foto/dini)KPU Pekanbaru Musnahkan 1.176 Surat Suara Rusak dan Berlebih
  Suzuki New Carry di Pameran GJAW 2024 .(foto: istimewa)Suzuki New Carry, Solusi Andal untuk Bisnis Bunga dan Buah
Telkomsel mendukung kelancaran Pilkada Serentak 2024 dengan mempersiapkan infrastruktur (foto/ist)Telkomsel Jamin Kelancaran Jaringan Selama Pilkada Serentak 2024 dengan Infrastruktur Digital Andal
Ketua KPU Riau, Rusidi Rusdan paparkan rekapitulasi Pilkada 2024 (foto/Yuni)Usai Pemungutan Suara, Ini Tahapan Rekapitulasi Pilkada Riau 2024
Komisi III DPRD Pekanbaru rapat kerja Disnaker dan Dispora (foto/mimi)Panggil Dispora dan Disnaker, Ini yang Dibahas Komisi III DPRD Pekanbaru
DPRD Kepulauan Meranti Sahkan APBD Tahun 2025DPRD Kepulauan Meranti Sahkan APBD Tahun 2025 Rp 1,3 Triliun Lebih, Defisit Rp 90 Milliar
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Honda CDN Riau Kunjungi www.halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved