www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Kejari Pelalawan Hentikan Penyelidikan Dugaan Penyelewengan Dana Hibah BAZNAS Pelalawan, Ini Alasannya
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Dua Kunjungan Gubernur Riau ke Kepulauan Meranti Batal, Gegara Ada Penolakan dari Bupati
Kamis, 13 Oktober 2022 - 12:45:56 WIB
Gubernur Riau, Syamsuar dan Bupati Kepulauan Meranti, H Muhammad Adil
Gubernur Riau, Syamsuar dan Bupati Kepulauan Meranti, H Muhammad Adil

Baca juga:

SELATPANJANG - Rencana kunjungan kerja Gubernur Riau Syamsuar ke Kabupaten Kepulauan Meranti tepatnya di Sekretariat Badan Usaha Milik Desa Bersama (Bumdesma) Rumbio Nusa Mandiri (RNM) Desa Bagan Melibur, Kecamatan Merbau
dikabarkan batal.

Kunjungan orang nomor satu di Riau itu direncanakan akan dilaksanakan Jumat (14/10/2022) besok.

Batalnya rencana kunjungan kerja Gubernur Syamsuar itu kabarnya diduga ada kaitannya dengan penolakan dari Bupati Kepulauan Meranti, H Muhammad Adil SH MM.

Kabar batalnya kedatangan Syamsuar ke Desa Bagan Melibur itu beredar melalui media sosial dan WhatsApp grup.

Dalam pesan itu disebutkan pengurus Bumdesma Rumbio Nusa Mandiri, Syahrudin kalau acara batal karena tidak mendapatkan persetujuan dan adanya penolakan dari Bupati Kepulauan Meranti. Padahal panitia sudah menyiapkan berbagai persiapan untuk segala sesuatunya.

"Hal ini terkait dengan tidak disetujuinya rencana kunjungan kerja tersebut dan adanya penolakan dari Bupati Kepulauan Meranti. Kami mengucapkan terimakasih yang tiada terhingga kepada masyarakat yang telah bergotong royong dalam mempersiapkan segala sesuatunya, dan juga kepada pihak PT. EMP Imbang Tata Alam yang telah membantu banyak hal terkait persiapan-persiapan. Dan mohon maaf atas kejadian ini. Salam hormat," dalam pesan WhatsApp yang diterima wartawan, Kamis (13/10/2022).

Sementara itu, Syahrudin saat dikonfirmasi via telepon membenarkan hal tersebut, dia mengatakan jika kunjungan orang nomor satu di Provinsi Riau itu di Bumdesma RNM memang dibatalkan karena tidak mendapat persetujuan dari Bupati Kepulauan Meranti, setelah pihaknya melakukan koordinasi langsung dengan Bupati.

Lebih lanjut Syahrudin menjelaskan, agenda kunjungan Gubernur Riau ke Bumdesma RNM itu, Gubernur diagendakan akan menyerahkan Bantuan Keuangan Khusus (BKK) Pemprov Riau ke Bumdesma RNM.

Selain itu, kata dia, Gubernur juga ingin melihat langsung unit usaha yang telah dilakukan oleh BUMDes tersebut karena menjadi salahsatu dari empat Bumdesma di Riau yang ditunjukkan sebagai pilot project BKK Pemprov Riau.

"Kami mendapatkan pemberitahuan dari PMD Provinsi, bahwa ada kunjungan Gubernur yang rencananya akan memberikan BKK untuk BUMDes, selain itu Bumdesma kami mau dijadikan Pilot project pada tahun 2023 mendatang.
Namun sebelum program itu diluncurkan, pak Gubernur mau melihat apa yang sudah dilakukan Bumdes. Kemudian dalam," kata Syahrudin.

Dikatakan, provinsi Riau punya anggaran khusus untuk menjadikan Bumdesma sebagai pilot project mereka lewat BKK tahun 2023.

"Jadi di Riau itu ada empat Bumdesma, salah satunya di Kepulauan Meranti yang berdiri pertama kali. Keempatnya akan dijadikan Pilot project, kita akan buat rencana bisnis dan itu akan disupport. Dimana kita akan melanjutkan untuk pembuatan pakan ternak menggunakan Sapuring dalam skala besar. Kunjungan pak gubernur ini adalah untuk melihat langsung setelah kami melakukan presentasi beberapa waktu lalu," ucapnya.

Terhadap kunjungan tersebut, pihak Bumdesma gabungan tiga desa tersebut yakni Mayang Sari, Mekar Sari dan Bagan Melibur langsung menghadap Bupati untuk melakukan koordinasi sekaligus pemberitahuan, namun ternyata kunjungan itu ditolak Bupati.

"Terhadap kunjungan itu, kami melakukan
koordinasi langsung ke Bupati, menghadap bersama PMD kabupaten untuk memberitahukan terkait kedatangan gubernur ini. Dia mengatakan suruh menolak kunjungan itu. Alasannya tak jelas, dia cuma bilang kalau mau bantu, langsung dibantu saja, usah janji-janji," ungkap Syahrudin.

Terkait hal tersebut, kata Syahrudin, Gubernur Riau dan PMD Provinsi yang memfasilitasi agenda tersebut merasakan kecewa.

"Kami berencana mau menghadap Gubernur dan mau nyampaikan permohonan maaf secara langsung. Kami juga berharap walaupun kunjungan ini tak jadi, bantuannya tetap direalisasikan," tuturnya.

Syahrudin juga mengungkapkan kekecewaannya terhadap sikap Bupati yang terkesan tidak senang melihat Bumdesma maju.

"Sikap kami pasti kecewa dan marah mungkin lebih tepatnya. Kami melakukan ini bagaimana dapat tanggapan dari semua pihak provinsi dan kabupaten, ketika kami ingin mencari dana untuk keberlanjutan ini, kami bisa menggunakan semua jalur. Kalau berharap dari pemda belum dapat tentu kami mencari jalan lain, provinsi atau pusat. Saat ini ada responseharusnya kan dapat dukungan penuh dari kabupaten, Kalau bicara politik kami tak tahu menahu tentang hal itu," ungkapnya.

Sementara ituKadiskominfotik Provinsi Riau Erisman Yahya, ketika dikonfirmasi membenarkan adanya kunjungan kerja Gubernur Riah di dua kecamatan di Meranti pada hari Jumat (14/10/2002), namun dibatalkan.

Sesuai rencana, jelas Erisman, Gubernur Riau melakukan kunjungan kerja di dua kecamatan di Kepulauan Meranti, yakni di Kecamatan Merbau dan Kecamatan Rangsang.

Kunjungan kerja ini diawali di Desa Bagan Melibur, Kecamatan Merbau.

"Di sini Pak Syamsuar melakukan peninjauan Bumdesma dan unit usaha peternakan, sagu parut kering, dan sekaligus gerakan menanam cabe," kata Erisman, Kamis (13/10/2022).

Selanjutnya, sambung Erisman, Gubernur Riau ke Kecamatan Rangsang, tepatnya
di Tanjungsamak dan dirangkai dengan Salat Jum'at berjemaah.

"Di Tanjungsamak agenda Gubri menyalurkan Bantuan Keuangan Khusus (BKK). Namun kedua agenda Gubri dibatalkan," ungkap Erisman.

Penulis : Ali Imroen

 

 
    Berita Terkait

 


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Kepala Kejaksaan Negeri Pelalawan, AzrijalKejari Pelalawan Hentikan Penyelidikan Dugaan Penyelewengan Dana Hibah BAZNAS Pelalawan, Ini Alasannya
Musisi asal Padang, The Venyamin meraih juara di ajang IM3 Collabonation Talent Hunt 2024. (Foto: Istimewa)The Venyamin Menangi Collabonation Talent Hunt 2024, Bakal Kolaborasi dengan Hindia
Ilustrasi waduk PLTA Koto Panjang. (Foto: Int)Kondisi Terkini Waduk PLTA Koto Panjang: Inflow Stabil, Outflow Terkendali
Ilustrasi. (Fot0: Cookpad)Resep Es Mak Inang Sayang Khas Riau, Perpaduan Unik Buah dan Sirup Jeruk
Ilustrasi zodiak scorpio. (Foto: Int)Ramalan Zodiak Keuangan 16 Januari: Sagitarius Berjaya, Virgo Surplus, Scorpio Beruntung
  Ilustrasi. (Foto: Int)Pendaftaran PPPK Pemprov Riau Tahap II Kembali Diperpanjang Hingga 20 Januari 2025
Ilustrasi. (Foto: Int)Ekspor Riau Desember 2024 Turun, Namun Neraca Perdagangan Tetap Surplus
BPS Riau. (Foto: Int)BPS Riau: Jumlah Penduduk Miskin Berkurang 19 Ribu dalam Enam Bulan Terakhir
Ilustrasi banjir. (Foto: Media Center Riau)Banjir Landa Beberapa Daerah, Pemprov Riau Bentuk Satgas Penanggulangan Bencana
Ilustrasi hujan. (Foto: Int)Prakiraan Cuaca Terkini Riau: Hujan dari Pagi hingga Dini Hari, Berikut Wilayah yang Terdampak
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
DPMPTSP Riau-PT BSP Permudah Perizinan Pelaku Usaha UMKM
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved