PEKANBARU - Nasi Uduk merupakan salah satu hidangan khas Indonesia yang sangat populer, terutama di Jakarta.
Nasi ini dimasak dengan santan, daun pandan, serai, dan berbagai rempah lainnya, menghasilkan cita rasa gurih dan aroma yang khas.
Biasanya, Nasi Uduk disajikan dengan aneka lauk seperti telur, ayam goreng, tempe goreng, dan sambal kacang, yang semakin menambah kenikmatan hidangan ini.
Untuk kamu yang ingin menyajikan nasi udah di akhir pekan ini, berikut resep yang bisa kamu coba di rumah.
Bahan-bahan:
2 gelas beras, cuci bersih
400 ml santan dari 1 butir kelapa
2 lembar daun pandan
2 batang serai, memarkan
1 sendok teh garam
1 sendok teh gula pasir
Minyak untuk menumis
Bumbu Halus:
4 siung bawang putih
6 butir bawang merah
1 sendok teh ketumbar
1/2 sendok teh jintan
3 butir kemiri, sangrai
Cara Membuat:
1. Panaskan minyak dan goreng bumbu halus sampai wangi.
2. Tambahkan daun pandan, serai, garam, dan gula. Aduk sampai tercampur.
3. Masukkan beras yang telah dicuci bersih dan aduk sampai beras berbumbu.
4. Siram dengan santan, aduk sampai rata, dan masak dengan api kecil sampai santan habis. Kukus nasi sampai empuk dan matang.
5. Hidangkan nasi uduk dengan aneka lauk seperti ayam goreng, telur, tempe goreng, dan sambal kacang.
6. Nasi uduk siap disantap dengan rasa gurih dan aroma rempah-rempah Indonesia yang menggoda.
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :