www.halloriau.com  


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Ciptakan SDM Berdaya Saing, Paslon SUWAI Optimalkan Internet Gratis Hingga ke Desa
 
Meta Kembangkan Mesin Pencari Berbasis AI, Saingi Google dan Microsoft
Rabu, 30 Oktober 2024 - 08:41:11 WIB

JAKARTA - Meta, perusahaan induk Instagram dan Whatsapp, tengah mengembangkan mesin pencari berbasis kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) guna mengurangi ketergantungan pada Google dan Microsoft.

Berdasarkan laporan dari The Information, mesin tersebut dilaporkan akan menyediakan ringkasan pencarian yang dihasilkan AI dari berbagai peristiwa terkini dalam chatbot Meta AI.

“Berdasarkan sumber, sebuah tim Meta telah bekerja selama sekitar delapan bulan untuk membangun basis data informasi bagi chatbot-nya,” tulis The Verge dikutip, Rabu (30/10/2024).

Saat ini, bot Meta AI yang terintegrasi di Instagram dan Facebook menggunakan Google dan Microsoft Bing untuk menjawab pertanyaan mengenai berita terkini.

Namun, dengan proyek ini, Meta berencana menyediakan ringkasan pencarian yang dihasilkan AI, memberikan jawaban yang lebih terintegrasi dan langsung dari sumbernya.

Meta juga telah memperkuat kemitraannya dengan Reuters, memungkinkan chatbot-nya menggunakan artikel berita sebagai jawaban. Selain itu, laporan menunjukkan bahwa Meta tengah membangun data lokasi yang bersaing dengan Google Maps.

Dengan langkah ini, Meta tampaknya berupaya memperkuat posisinya di pasar mesin pencari dan menciptakan solusi yang lebih mandiri dan terintegrasi.

Sementara itu, OpenAI juga mengonfirmasi bahwa mereka mengembangkan mesin pencari AI bernama SearchGPT. Di sisi lain, mesin pencari AI Perplexity tengah menghadapi gugatan dari News Corp dan ancaman hukum dari penerbit besar lainnya, termasuk The New York Times.

Sebelumnya, Meta merilis sejumlah model kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) baru, salah satunya model “Self-Taught Evaluator”, yang dapat memperkecil keterlibatan manusia dalam proses pengembangan AI.

Melansir dari Reuters, model AI ini mulai diperkenalkan saat peluncuran makalah Meta pada Agustus lalu. Model ini diketahui menggunakan teknik "rantai pemikiran" yang digunakan oleh model AI OpenAI.

Teknik ini melibatkan pemecahan masalah yang kompleks menjadi langkah-langkah logis yang lebih kecil dan meningkatkan akurasi respons pada masalah dalam mata pelajaran seperti sains, pengkodean, dan matematika.

Adapun, para peneliti Meta sudah melatih AI ini untuk menghasilkan data guna mengurangi keterlibatan manusia dalam pengolahan data.

AI ini memang diproyeksikan mampu menjalankan berbagai tugas tanpa memerlukan intervensi manusia, memberikan kemungkinan untuk mengurangi kebutuhan akan metode Pembelajaran Penguatan dari Umpan Balik Manusia (RLAIF), yang saat ini masih digunakan.

Proses RLAIF melibatkan pencatat manusia yang harus memiliki keahlian khusus untuk memberi label data dan memverifikasi jawaban, terutama pada soal-soal kompleks., seperti yang dilansir dari liputan6.(*)



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Paslon Syamsuar-Mawardi saat debat kedua Pilgubri 2024 (foto/Yuni)Ciptakan SDM Berdaya Saing, Paslon SUWAI Optimalkan Internet Gratis Hingga ke Desa
Suhardiman Amby mengaku siap bersinergi bersama Abdul Wahid-SF Hariyanto (foto/yuni)Dicopot dari Ketua, Suhardiman Amby Terang-terangan Dukung Wahid-Hariyanto
Anggota Komisi III DPRD Pekanbaru, Doni Saputra.(foto: int)Sorot Wacana Penghapusan Sistem Zonasi PPDB, Doni Saputra: Plus Minusnya Memang Ada
  Mahasiswa Kukerta MBKM Keperawatan Unri dalam pengabdian ke warga Rumbai, Pekanbaru (foto/ist)Mahasiswa Kukerta Keperawatan Unri Edukasi Warga Pekanbaru tentang Rumah Sehat
Bentrokan diduga dua Ormas terjadi di tempat cuci mobil di Jalan Tuanku Tambusai (foto/int)Bentrok Dua Ormas di Tempat Cuci Mobil Pekanbaru, Polisi Turun Tangan
BRK Syariah Jakarta is supporting the 2024 Riau Typical Wet Cake Presentation Competition event.(photo: doc/halloriau.com)Riau Kepri Syariah Bank Jakarta Promotes Products in 2024 Typical Riau Wet Cake Presentation Competition
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Telkomsel Beri Selamat Ucapan HUT ke halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved