Gempa Guncang Kuansing, BMKG: Berkekuatan 4,3 Magnitudo
Jumat, 04 Agustus 2023 - 17:33:21 WIB
PEKANBARU - Gempa terjadi di Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Jumat sore (4/8/2023). Gempa yang berpusat di darat itu terasa hingga ke Kabupaten Solok, Sumatera Barat.
"Gempa berkekuatan 4,3 magnitudo, pukul 16.15 WIB," cuit Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) di akun twittee resminya, Jumat (4/8/2023).
"Pusat gempa berada di darat 17 kilometer Barat Laut Kuantan Singingi, Riau. Dengan kedalaman 10 kilometer, dirasakan (MMI) III-IV Solok," cuit @infoBMKG.
Gempa dirasakan dengan skala MMI pada wilayah Solok dengan skala III-IV. Skala MMI yang dirasakan adalah IV yang artinya gempa dirasakan oleh beberapa orang, tetapi tidak menyebabkan kerusakan atau kecelakaan. Benda-benda ringan yang digantung bergoyang dan jendela kaca bergetar.
Namun hingga berita ini diturunkan, belum ada laporan kerusakan atau dampak di Kuansing.
Editor: Riki
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :