www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Tak Ada Lagi Toleransi, Operator Sampah Pekanbaru Harus Rutin Angkut Sampah
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Jadi Kunjungan Ketiga ke Kampar Riau, Presiden Jokowi Akan Resmikan Tol Bangkinang-XIII Koto Kampar
Jumat, 31 Mei 2024 - 07:08:30 WIB

KAMPAR - Presiden Joko Widodo dijadwalkan mengunjungi Kampar pada Jumat (31/5/2024). Penjabat (Pj.) Bupati Kampar, Hambali menyambut dengan bangga.

Presiden Jokowi dijadwalkan meresmikan Tol Bangkinang-XIII Koto Kampar di Gerbang Tol Desa Tanjung Alai. Ini merupakan lanjutan dari Tol Pekbang.

"Ini merupakan kunjungan ketiga Bapak Presiden Joko Widodo ke Kampar," katanya kepada Tribunpekanbaru.com, Kamis (30/5/2024) pagi.

Ia menyatakan, ini menjadi sebuah kebanggaan. Ia menyambut kunjungan tersebut dengan rasa hormat.

"Kunjungan ini merupakan sebuah kehormatan bagi masyarakat Kampar," ungkapnya.

Hambali berharap masyarakat yang terkena dampak pembangunan tol menghadiri peresmian Tol Bangkinang-XIII Koto Kampar.

"Masyarakat terkena pembebasan tanah tol diharapkan hadir sebagai ucapan terima kasih kepada pemerintah," katanya.

Ia berpesan agar masyarakat tetap menjaga Budaya Melayu yang saling menghormati. Menurut dia, setiap tamu yang darang ke Kampar mesti dilayani dengan baik.

Seperti diketahui, Presiden Jokowi pertama kali mengunjungi Kampar pada Jumat (9/10/2015). Kala itu ia datang dari Sumatera Barat melalui jalan darat.

Ia singgah di Puskesmas Kuok. Kunjungan perdana itu untuk meninjau penanganan bencana kabut asap akibat Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla).

Kunjungan kedua pada Rabu (4/1/2024). Kala itu, ia datang untuk meresmikan Jalan Tol Pekanbaru-Bangkinang (Pekbang) di Gerbang Tol Kelurahan Pasir Sialang Kecamatan Bangkinang.

Seperti diketahui, Kampar menjadi daerah tujuan kunjungan kerja Jokowi yang pertama sebelum bertolak ke Dumai.

Sesuai jadwal tentatif dari Protokoler Istana Negara, kunjungan di Riau kali ini berlangsung dua hari. Yakni, Jumat (31/5/2024) sampai Sabtu (1/6/2024).

"Berdasarkan jadwal tentatif, untuk hari pertama (Jumat) Bapak Presiden ke Kampar," kata Hambali.

Masih dalam jadwal tentatif, peresmian Tol Bangkinang-XIII Koto Kampar akan digelar pada pukul 11.00 WIB.

Acara peresmian diperkirakan berlangsung selama 30 menit atau sampai 11.30 WIB.

Menurut Hambali, ada sejumlah opsi agenda presiden berikutnya setelah peresmian tol.

Satu opsi, presiden dan rombongan akan melaksanakan Salat Jumat di Masjid Raya Al-Ikhlas di Desa Sungai Pinang Kecamatan Tambang.

Opsi lain, Salat Jumat di Masjid Rest Area Tol Pekanbaru-Bangkinang.

Usai Salat Jumat, kata dia, orang nomor satu di Indonesia itu akan makan siang bersama beberapa menteri dan gubernur yang mendampinginya, di Rumah Makan Pak Abbas Desa Sungai Pinang.

Setelah makan siang, rombongan meninggalkan Kampar.

Presiden direncanakan menuju Pekanbaru untuk meresmikan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) di Kecamatan Tenayan Raya. Lalu bertolak ke Dumai pada Jumat sore.

Presiden akan menginap menginap di Dumai. Jokowi dijadwalkan akan memimpin Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Tingkat Nasional di Lapangan Garuda PT. Pertamina Hulu Rokan (PHR) Kota Dumai pada Sabtu (1/6/2024) pukul 07.30 WIB.

Menurut dia, Protokoler Presiden akan meninjau dan mengecek lokasi yang masuk opsi. Persiapan akan terus dilakukan dan disesuaikan dengan protokol.

"Kita menyesuaikan dengan tentatif protokol kepresidenan. Yang penting, kita siap dengan agenda dan jadwal yang ditetapkan ," katanya, seperti yang dilansir dari tribunnews.(*)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Pj Walikota Pekanbaru, Roni Rakhmat. (Foto: Dokumentasi Halloriau)Tak Ada Lagi Toleransi, Operator Sampah Pekanbaru Harus Rutin Angkut Sampah
Pj Sekretaris Daerah Sekda Riau, Taufiq OH. (Foto: Sri Wahyuni)Pemprov Riau Siapkan Arak-Arakan Megah untuk Sambut Abdul Wahid dan SF Hariyanto
Ilustrasi. (Foto: Int)Menunggu Putusan MK, 7 Kepala Daerah di Riau Tertunda Pelantikannya
Lampu PJU padam di sekitar Jalan SM Amin, Kota Pekanbaru beberapa waktu lalu. (Foto: Tribun Pekanbaru)Ribuan PJU Padam, Pj Wako Pekanbaru Instruksikan Perbaikan Segera
Ilustrasi. (Foto: Int)Pengumuman CPNS Pekanbaru 2024, 195 Peserta Dinyatakan Lolos
  Kuasa Hukum Termohon Nurul Anifah memberikan keterangan dalam sidang lanjutan PHPU Wako di hadapan Majelis Hakim Panel 2 yang dipimpin Wakil Ketua MK Saldi Isra di Ruang Sidang Gedung II MK. (Foto: Humas MKRI)Sengketa Pilkada Dumai: KPU Klaim 86,54% Undangan Telah Tersebar
Peresmian Kantor Manulife Indonesia di Pekanbaru.(foto: istimewa)Perkuat Layanan Finansial di Riau, Manulife Hadirkan Kantor Pemasaran Mandiri di Pekanbaru
Kapolsek Simpang Kanan, IPDA Martin Luther Munte pimpin kegiatan Operasi Mantap Praja Lancang Kuning 2024 yang dilaksanakan di Kelurahan Simpang Kanan. (Foto: Afrizal)Kapolsek Simpang Kanan Pimpin "Cooling System" Pasca Pilkada, Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas
Ilustrasi. (Foto: Pixabay/Pexels.com)Siak Bangun Jalur Sepeda 2,8 KM untuk Tingkatkan Keselamatan dan Dukung Transportasi Ramah Lingkungan
Program Lumbung Pangan Padi yang diinisiasi Baznas Provinsi Riau menghasilkan 12,5 ton gabah. (Foto: Sri Wahyuni)Program Lumbung Pangan Padi Berhasil, Baznas Riau Panen 12,5 Ton Gabah di Siak
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
DPMPTSP Riau-PT BSP Permudah Perizinan Pelaku Usaha UMKM
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved