www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Makin Silau Nih, Harga Emas Antam 1 Gram di Pekanbaru Naik Tipis Jadi Rp1.347.000
 
Virus Corona Mengganas di Singapura, Sekolah Ditutup
Sabtu, 18 September 2021 - 16:49:51 WIB

SINGAPURA - Penularan virus corona kembali melonjak di Singapura. Pada Jumat (17/9/2021), penambahan kasus Covid-19 mencapai 935 orang.

Jumlah tersebut merupakan yang terbesar sejak April 2021. Pemerintah Singapura langsung memberlakukan sejumlah kebijakan untuk menekan laju penyebaran virus corona.

Salah satunya adalah penutupan pembelajaran tatap muka selama 10 hari di sekolah dasar. Kegiatan belajar mengajar kembali ke daring.

Siswa kelas 1 sampai 6 akan belajar secara daring di rumah dari 27 September sampai 6 Oktober 2021. Sedangkan, siswa kelas 6 akan diberikan libur sampai 25 September.

Sesudah 25 September siswa kelas 6 akan melangsungkan ujian nasional. Pemerintah Singapura memastikan langkah ini akan meminimalisir penyebaran virus corona di sekolah.

"Semakin dekatnya ujian sekolah, kami akan melakukan tindakan lebih lanjut untuk melindungi siswa yang secara medis belum bisa divaksin dan ini akan memberi orang dan siswa ketenangan pikiran," ujar Menteri Pendidikan Singapura Chan Chun Sing seperti dikutip dari Reuters via kumparan.

Meroketnya kasus baru terjadi usai Singapura melonggarkan beberapa pembatasan. Pelonggaran diambil karena sudah lebih 80 persen penduduk Singapura disuntik vaksin COVID-19.

Total kasus corona di Singapura saat ini mencapai 75.783. Sebanyak 59 di antaranya meninggal dunia. (*)

 



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Ilustrasi harga emas di Pekanbaru naik lagi di akhir pekan (foto/int)Makin Silau Nih, Harga Emas Antam 1 Gram di Pekanbaru Naik Tipis Jadi Rp1.347.000
Normalisasi drainase dilakukan PUPR Pekanbaru (foto/int)Banyak Drainase Alami Pendangkalan dan Tersumbat Sampah, Ini Tindakan PUPR Pekanbaru
Pj Walikota Pekanbaru Muflihun.Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB
  Ilustrasi proses water bombing titik Karhutla di Riau (foto/int)BMKG: Akhir Pekan Riau Nihil Titik Api
Bupati Siak Alfedri dan Wakil Bupati Siak Husni MerzaAlfedri Kembali Jadi Bakal Calon Bupati Siak, Tetap Berpasangan dengan Husni di Pilkada Siak 2024
Indra Gunawan Eet.Indra Gunawan Eet Disiapkan Maju di Pilkada Bengkalis 2024, Kembali Bertarung dengan Kasmarni
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved