www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Kodim 0314 Inhil Gelar Lomba PBB Pelajar untuk Peringati HUT TNI ke-79
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Kodim 0314 Inhil Gelar Lomba PBB Pelajar untuk Peringati HUT TNI ke-79
Kamis, 26 September 2024 - 23:14:12 WIB

INHIL – Dalam rangka memperingati HUT TNI ke-79 tahun 2024, Kodim 0314/Inhil menggelar perlombaan Peraturan Baris Berbaris (PBB) yang diikuti oleh pelajar tingkat SLTP dan SLTA se-Inhil, Kamis (26/9/2024) di halaman Makodim 0314/Inhil. Meskipun cuaca diwarnai gerimis, para peserta tetap antusias dan semangat dalam menampilkan kemampuan terbaiknya di hadapan dewan juri.

Sebanyak 17 perwakilan sekolah turut ambil bagian dalam perlombaan ini, mulai dari tingkat SLTP hingga SLTA. Kegiatan tersebut menjadi ajang bagi pelajar untuk menunjukkan keterampilan dalam baris-berbaris sekaligus memupuk sikap disiplin dan kekompakan.

Dalam sambutannya, Komandan Kodim (Dandim) 0314/Inhil Letkol Inf Fikky Nur Kuncoro Jati, S.H., M.Han., yang diwakili oleh Kasdim 0314/Inhil Mayor Arm Luud Guntono, menyampaikan bahwa perlombaan ini adalah bagian dari rangkaian kegiatan peringatan HUT ke-79 TNI yang digelar serentak di seluruh wilayah Indonesia. Tujuannya, tidak hanya untuk memeriahkan HUT TNI, tetapi juga menanamkan nilai-nilai patriotisme dan nasionalisme di kalangan pelajar.

"Perlombaan ini bertujuan untuk menumbuhkan sikap jasmani yang tegap, disiplin, serta menanamkan semangat kebersamaan dan bela negara di kalangan pelajar. Harapannya, generasi muda ke depan akan menjadi pemimpin bangsa yang beretika, disiplin, dan bertanggung jawab," ujar Mayor Luud Guntono.

Sementara itu, Tri Sutrisno, guru PJOK SMPN 1 Tembilahan Hulu, memberikan apresiasi tinggi atas penyelenggaraan lomba tersebut. Ia menyebutkan bahwa kegiatan ini menjadi wadah yang positif bagi para pelajar yang aktif dalam ekstrakurikuler PBB di sekolah untuk mengasah kemampuan mereka.

"Ini perlombaan yang sangat bagus. Saya berharap kegiatan seperti ini dapat berlanjut di tahun-tahun berikutnya agar siswa lebih termotivasi untuk berlatih lebih giat," ujarnya.

Adapun pemenang lomba PBB tingkat SLTP, juara pertama diraih oleh SMPN 2 Tembilahan Hulu, diikuti oleh SMPN 1 Tembilahan Hulu di posisi kedua, dan SMPN 1 Tembilahan di tempat ketiga. Sementara untuk tingkat SLTA, SMKN 1 Tembilahan berhasil meraih juara pertama, disusul oleh MAN 1 Inhil di posisi kedua, dan SMAN 1 Tembilahan Kota di tempat ketiga.

Lomba PBB ini menjadi bukti komitmen TNI dalam membina generasi muda agar memiliki karakter yang disiplin dan semangat bela negara, sembari memupuk rasa kebersamaan di kalangan pelajar.

Penulis: Ayendra

Editor: Riki

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Kodim 0314 Inhil adakan lomba PBB Pelajar untuk Peringati HUT TNI ke-79 (foto/yendra)Kodim 0314 Inhil Gelar Lomba PBB Pelajar untuk Peringati HUT TNI ke-79
Pemko Pekanbaru peringatkan pemilik reklame agar perbarui izin (foto/int)Bapenda Pekanbaru Tertibkan Reklame Liar, Pemilik Diberi Waktu Sepekan untuk Perpanjang Izin
Rangkaian audisi Collabonation Talent Hunt IM3 berlangsung secara online dan offline (foto/ist)Dicari Musisi Muda Palembang untuk Tampil di Panggung Nasional
Direktur Eksekutif Indopol Survey Ratno Sulistiyanto.Indopol Survey: Elektabilitas Abdul Wahid-SF Haryanto di Kampar Unggul
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Pekanbaru, Irwan Suryadi (foto/dini)Masa Sanggah Seleksi CPNS Pemko Pekanbaru Diperpanjang Sampai 29 September
  BRK Syariah raih penghargaan Menteri Kelautan dan Perikanan di Ajang Adibakti Mina Bahari (foto/ist)BRK Syariah Raih Penghargaan Menteri Kelautan dan Perikanan di Ajang Adibakti Mina Bahari
Lokakarya dekarbonasi upaya pencapaian 2050 zero carbon city berlangsung di Hotel The Zuri Dumai (foto/bambang)Pemko Dumai dan Kota Kawasaki Jepang Wujudkan Zero Carbon 2025
Ketua Baznas Inhil, HM Yunus Hasbi meninggal dunia ditabrak di Balikpapan (foto/int)Ini Fakta-fakta Ketua Baznas Inhil Jadi Korban Kecelakaan Maut di Kalimantan
OJK adakan SEPMT 2024 di Riau (foto/Mimi)OJK Gelar SEPMT 2024, Dorong Masyarakat Manfaatkan Pasar Modal Jadi Alternatif Sumber Pembiayaan
Intsiawati Ayus-Taufik Arrakhman bersama masyarakat resmikan posko pemenangan di Senapelan (foto/dini)Ratusan Masyarakat Ramaikan Peresmian Posko Pemenangan Paslon Intsiawati Ayus-Taufik Arrakhman di Senapelan
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
RGE Jurnalism Workshop Perkaya Pengetahuan Wartawan
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved