www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Dianggap Tak Peduli Banjir di Pelalawan, Mahasiswa Kritik Kinerja Gubri Abdul Wahid
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Dikejar di Jalanan Pekanbaru, Residivis Ditangkap dengan 14 Kg Sabu dan Ribuan Ekstasi
Sabtu, 08 Maret 2025 - 22:53:21 WIB

PEKANBARU – Aksi kejar-kejaran dramatis terjadi di jalanan Kota Pekanbaru saat Tim Subdit I Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Riau menangkap seorang residivis narkoba, DK (45).

Dalam operasi ini, polisi menyita 14 kilogram sabu dan 6.800 butir pil ekstasi yang dibawa tersangka.

Penangkapan berlangsung pada Kamis (6/3) sekitar pukul 18.00 WIB di Jalan Sido Rukun, Kelurahan Labuh Baru Barat, Kecamatan Payung Sekaki. Tim Opsnal Subdit I yang dipimpin oleh Kasubdit I AKBP Boby Putra Ramadan Sebayang, SIK, bergerak cepat setelah mendapatkan informasi dari masyarakat mengenai aktivitas mencurigakan tersangka.

Menurut Direktur Reserse Narkoba Polda Riau, Kombes Pol Putu Yudha Prawira, DK mengendarai mobil Daihatsu Terios hitam ketika dihentikan oleh petugas. Namun, bukannya menyerah, ia justru berusaha kabur, memicu aksi kejar-kejaran yang menegangkan di jalanan Pekanbaru.

"Tim kami akhirnya berhasil menghentikan kendaraan tersangka di momen yang tepat. Saat dilakukan penggeledahan, ditemukan sebuah tas ransel besar berisi 14 kilogram sabu dan ribuan pil ekstasi di dalam mobilnya," ujar Kombes Putu, Sabtu (8/3/2025).

Dari hasil pemeriksaan, diketahui bahwa DK merupakan residivis kasus narkoba yang sebelumnya pernah divonis 8 tahun 4 bulan penjara pada 2008. Namun, setelah mendapatkan pembebasan bersyarat pada awal 2024, ia kembali terlibat dalam bisnis haram ini.

"Tersangka baru bebas bersyarat tahun ini, tapi bukannya insaf, justru kembali melakukan peredaran narkoba," tambah Kombes Putu.

Selain barang bukti narkotika, polisi juga menyita tiga unit ponsel yang diduga digunakan untuk transaksi serta kendaraan yang dikendarai tersangka.

Saat ini, Subdit I Ditresnarkoba Polda Riau masih melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk membongkar jaringan peredaran narkoba yang lebih luas. Polisi menduga DK bukanlah pelaku tunggal dan masih ada pihak lain yang terlibat dalam sindikat ini.

"DK beserta barang bukti telah diamankan di Polda Riau dan akan diproses sesuai hukum yang berlaku," tegas Kombes Putu dikutip dari MC.Riau.

Kasus ini menjadi peringatan keras bahwa peredaran narkoba di Riau masih marak dan membutuhkan pengawasan ketat. (*)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Dua mahasiswa Pelalawan sampaikan kekecewaan kepada Gubernur Riau, Abdul Wahid (foto/Andy)Dianggap Tak Peduli Banjir di Pelalawan, Mahasiswa Kritik Kinerja Gubri Abdul Wahid
Hotspot di Riau kini sudah nihil (foto/int)Hotspot di Riau Sempat Terdeteksi Enam Titik, Kini Sudah Nihil
IZI Perwakilan Riau dan TDA Peduli Pekanbaru 8.0 salurkan bantuan banjir (foto/ist)IZI Riau dan TDA Peduli Pekanbaru 8.0 Salurkan Bantuan Sembako bagi Penyintas Banjir di Rumbai
Bupati Rohil, Bistamam cek stok Sembako di Pasar Datuk Rubiah (foto/afrizal)Bupati Bistamam Sebut Harga dan Stok Sembako di Pasar Stabil
Gubernur Riau, Abdul Wahid (foto/int)Ada Laporan Jadi Kepsek SMA/SMK Harus Bayar, Ini Respon Gubri Abdul Wahid
  Wakil Ketua DPRD Pekanbaru, Andry Saputra salurkan bantuan Sembako untuk warga terdampak banjir di Rumbai (foto/Mimi)Peduli Korban Banjir Rumbai, Wakil Ketua DPRD Pekanbaru Andry Saputra Salurkan 1.000 Paket Sembako
BPJS Kesehatan Cabang Dumai berkolaborasi dengan Komisi IX DPR RI menggelar sosialisasi Program JKN di Desa Sudut Padang, Kabupaten Bengkalis (foto/bambang)BPJS Kesehatan dan DPR RI Sosialisasi Program JKN di Duri
Wako Dumai, Paisal membagikan takjil di Jalan HR Subrantas (foto/bambang)Walikota Dumai Turun ke Jalan Bagikan Takjil ke Warga
Gubri Abdul Wahid mengecek jembatan miring di Kota Ujung Batu, Rohul (foto/MC.Riau)Gubri Pastikan Perbaikan Jembatan Sungai Rokan Usai Lebaran, Anggaran Rp4 M Disiapkan
Kepala Disnakertrans Riau, Boby Rachmat ingatkan perusahaan bayar THR maksimal H-7 Idulfitri (foto/int)Sambut Lebaran dengan Tenang, Disnaker Riau: THR Dibayarkan Paling Lambat H-7
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Tingkatkan Kualitas SDM, PT BSP - UMRI Teken MoU
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved