www.halloriau.com  


BREAKING NEWS :
KPK Usut Dugaan TPPU, Begini Modus Risnandar Mahiwa Cs Tilap Uang Pemko Pekanbaru
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Eks Kepala Dinas LHK Riau Diperiksa Kasus Korupsi Tambak Udang, Apa Perannya?
Minggu, 10 November 2024 - 06:43:42 WIB
Mantan Kepala Dinas LHK Riau, Mamun Murod.
Mantan Kepala Dinas LHK Riau, Mamun Murod.

Baca juga:

PEKANBARU - Mantan Kepala Dinas LHK Riau, Mamun Murod diperiksa Kejaksaan Negeri Bengkalis terkait kasus tambak udang. Dia diperiksa berkaitan penerbitan dokumen ke para pelaku.


Kepala Kejaksaan Negeri Bengkalis Sri Odit Meganondo membenarkan pemeriksaan terhadap Murod. Pemeriksaan dilakukan pada Kamis (7/11) kemarin oleh penyidik.

"Benar, mantan Kepala Dinas LHK Riau kita periksa terkait penerbitan dokumen kepada para pelaku tambak udang. Diperiksa oleh penyidik Pidsus kemarin," kata Odit, Jumat (8/11/2024).

Odit mengungkap Murod kini sudah tak lagi menjabat sebagai Kepala Dinas LHK. Murod kini menjabat sebagai Kepala BKD Provinsi Riau setelah dirotasi beberapa waktu lalu.

"Kapasitas diperiksa sebagai Kepala Dinas LHK saat itu. Ia datang sendiri karena ada beberapa tambahan yang harus ditanyakan sebagai saksi," kata Odit.

Pemeriksaan dilakukan sejak pukul 10.30 WIB hingga 15.30 WIB. Pemeriksaan oleh penyidik berkaitan dengan jabatan Murod saat menjabat kepala dinas LHK dan soal penerbitan dokumen ke para pelaku.

"Sekitar 5 jam diperiksa sejak pukul 10.30-15.30 WIB. Ini pemeriksaan perdana," kata Odit.

Sebelumnya Kejaksaan Negeri Bengkalis di Riau mengusut dugaan korupsi kegiatan tambak udang. Pengelolaan tambak udang tersebut diusut karena diduga berpotensi merugikan negara sangat besar.

Pengusutan perkara itu dilakukan Pidsus Kejari Bengkalis. Proses penyelidikan tim dilakukan sejak beberapa waktu yang lalu dengan memeriksa sejumlah saksi dan bukti-bukti berkaitan dugaan terjadi tindak pidana dalam kurun waktu 2020-2024.

Setelah ditemukan dugaan adanya korupsi, penyidik Pidsus sepakat meningkatkan status perkara dari penyelidikan ke tahap penyidikan dan menjadi kasus pertama di Indonesia dalam menangani perkara Tindak Pidana Korupsi sektor perikanan khususnya pengelolaan tambak udang.

Dalam kasus ini, tim jaksa penyidik telah memeriksa saksi-saksi baik dari stakeholder hingga pelaku usaha. Termasuk ahli dari Lingkungan Hidup dan Kehutanan hingga ke beberapa lokasi tambak udang dengan mendatangkan ahli kehutanan dan lingkungan tersebut.

Tidak hanya itu saja, diduga limbah hasil usaha tak diolah sebagaimana mestinya. Sehingga tambak udang yang dibangun di pinggir laut menimbulkan sejumlah bahaya lingkungan dan kesehatan yang dapat merusak ekosistem laut.

Kerusakan lingkungan dalam tambak udang itu dinilai dapat menyebabkan penurunan kualitas air, mempengaruhi kehidupan biota laut, dan merusak habitat alami. Bahkan dampaknya mengganggu perekonomian masyarakat yang bergantung pada sumber daya laut, seperti yang dilansir dari detik. (*)

 
    Berita Terkait

 


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Eks Pj Wako Pekanbaru, Risnandar Mahiwa tiba di Gedung KPK.(foto: detik.com)KPK Usut Dugaan TPPU, Begini Modus Risnandar Mahiwa Cs Tilap Uang Pemko Pekanbaru
Pj Gubernur Riau, Rahman Hadi instruksikan jajaran PU siap siaga (foto/int)Instruksikan PU Siaga, Ini 5 Langkah Strategis Pj Gubri Antisipasi Bencana
Pj Walikota Pekanbaru, Risnandar Mahiwa dicopot usai terjaring OTT KPK (foto/int)Mendagri Copot Pj Walikota Pekanbaru Risnandar Mahiwa
Progres konstruksi Jalan Lingkar Pekanbaru sudah mencapai 35,34 persen (foto/ist)Progres Jalan Lingkar Pekanbaru Capai 35,34 Persen
Pj Walikota Pekanbaru, Roni Rakhmat resmi dilantik (foto/Yuni)Baru Dilantik Pj Walikota Pekanbaru, Roni Rakhmat Kaji Kekosongan Jabatan Strategis Pemko
  Sekda Indra Pomi (kiri) bersama Eks Pj Walikota Pekanbaru dibawa KPK ke Jakarta (foto/int)Selain Sekda Pekanbaru, Ini Nama Pejabat dan Pegawai Pemko Diangkut KPK ke Jakarta
Perpustakaan Universitas Islam Riau Raih Akreditasi A (foto/ist)Perpustakaan UIR Raih Akreditasi A dari dari Perpusnas RI, Siap Jadi Rujukan Nasional
Capella Honda adakan #Cari_Aman Skill Competition 2024 di Kampar, Riau (foto/ist)Sebarkan Kampanye Keselamatan Berkendara di Riau, CDN Gelar #Cari_Aman Skill Competition 2024
Kondisi ruas jalan di Desa Batin Suir yang dilewati para guru setiap harinyaRuas Jalan di Desa Batin Suir Segera Dibangun, Dinas PUPR Sebut Langkah Nyata Menuju Infrastruktur Lebih Baik
Pleno rekapitulasi suara Pilkada Siak sempat panas (foto/diana)Sekretaris PDI Perjuangan Siak Ngamuk di Pleno Rekapitulasi Suara Pilkada
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Masyarakat Antusias Datangi TPS saat Pilkada Serentak 2024
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved