www.halloriau.com  


BREAKING NEWS :
Kasus Car Wash Jadi Arena Gelper, DPRD Pekanbaru: Tindak Tegas Siapapun yang Terlibat
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Polisi Razia Narkoba di Hotel Pekanbaru, 21 Orang Diciduk, Ada Pelajar dan Mahasiswa
Senin, 21 Oktober 2024 - 21:15:01 WIB

PEKANBARU – Tim Direktorat Reserse Narkoba Polda Riau menggagalkan pesta narkoba yang melibatkan 21 orang muda-mudi di sebuah hotel di Kota Pekanbaru. Penggerebekan yang dilakukan pada Minggu (20/10/2024) dini hari ini mengungkap fakta di antara pelaku, tiga di antaranya masih di bawah umur, dengan satu orang terbukti positif mengonsumsi narkoba.

Petugas menyita sejumlah barang bukti berupa pil ekstasi, ganja, dan puluhan unit ponsel dari dua kamar hotel yang menjadi lokasi pesta terlarang tersebut. Para pelaku yang terdiri dari kalangan mahasiswa, pelajar, hingga pekerja swasta langsung diamankan dan digiring ke Mapolda Riau untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

Direktur Reserse Narkoba Polda Riau, Kombes Pol Manang Soebeti, mengungkapkan bahwa penggerebekan ini berawal dari laporan masyarakat yang mencurigai adanya kegiatan mencurigakan di hotel tersebut.

"Informasi awal kami dapatkan dari laporan masyarakat. Setelah dilakukan penyelidikan mendalam dan koordinasi dengan pihak hotel, tim kami berhasil mengidentifikasi lokasi pesta dan melakukan penggerebekan," ujar Manang, Senin (21/10/2024).

Operasi yang dipimpin oleh Kasubdit I Ditresnarkoba Polda Riau, AKBP Bobby Putra Ramadhan Sebayang, berhasil mengamankan para pelaku saat tengah asyik mengonsumsi narkoba. Tes urine yang dilakukan terhadap 21 pelaku menunjukkan bahwa mayoritas mereka positif mengonsumsi narkoba jenis ekstasi dan ganja.

“Sebanyak 11 orang positif ekstasi dan 3 orang positif ganja,” lanjut Manang.

Kasus ini menjadi perhatian serius karena melibatkan pelajar dan mahasiswa, yang menunjukkan maraknya penyalahgunaan narkoba di kalangan muda. Fakta ini semakin memperkuat kekhawatiran terkait peningkatan kasus narkoba di lingkungan pendidikan.

“Kami akan terus mengembangkan penyelidikan ini untuk mengungkap siapa pemasok narkoba kepada para pelaku. Semua pelaku akan menjalani rehabilitasi, sementara yang masih berstatus pelajar dan mahasiswa akan kami beritahukan kepada orang tua serta pihak sekolah atau kampus,” tegas Manang dikutip dari tribunpekanbaru.

Dengan penggerebekan ini, Polda Riau berharap dapat memberikan efek jera dan meningkatkan kewaspadaan masyarakat, terutama terhadap penyalahgunaan narkoba di kalangan remaja. (*)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
DPRD Pekanbaru soroti ada car wash jadi arena Gelper (foto/tribunpku)Kasus Car Wash Jadi Arena Gelper, DPRD Pekanbaru: Tindak Tegas Siapapun yang Terlibat
Ketua KONI Rohil, Samsuri pimpin Rakor dengan pengurus dan Korcam (foto/afrizal)Ketua KONI Rohil Pimpin Rakor dengan Pengurus dan Korcam, Ini Pembahasannya
Pj Walikota Pekanbaru, Risnandar Mahiwa (foto/dini)TPP Pegawai Pemko Pekanbaru Naik Tahun Depan
Ilustrasi harga tepung sagu basah alami kenaikan (foto/int)Harga Tepung Sagu Basah di Riau Capai Rp2.950 per Kg
BRK Syariah kembali menggelar Safari Haji di Kota Batam (foto/ist)Antrean 23 Tahun, Wujudkan Cita-cita Haji Muda dengan Daftar Porsi di BRK Syariah
  Polda Riau tangkap 270 tersangka narkoba dalam sebulan terakhir (foto/int)Peredaran 79 Kg Sabu Digagalkan, Polda Riau Ungkap 171 Kasus dalam Sebulan
Pjs Bupati Kepulauan Meranti dan DPRD melakukan penandatangan MOU KUA PPAS APBD 2025DPRD Kepulauan Meranti Tandatangani Nota Kesepakatan KUA-PPAS APBD 2025 Sebesar Rp 1,3 Triliun
PT SLS terima penghargaan di HUT PGRI & PGN ke-79 (foto/Andy)PT SLS Terima Penghargaan di HUT PGRI & PGN ke-79
Sejumlah ASN Setda Kepulauan Meranti mendatangi rumah Dinas Bupati menanyakan persoalan TPPASN Setda Kepulauan Meranti Unjuk Rasa di Rumah Dinas Bupati Tuntut Pembayaran TPP yang Tertunda
Ratusan personel Polres Inhu cek kesehatan (foto/andri)209 Pengaman TPS di Inhu Cek Kolesterol Hingga Asam Urat
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Honda CDN Riau Kunjungi www.halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved