www.halloriau.com  


BREAKING NEWS :
TPP Pegawai Pemko Pekanbaru Naik Tahun Depan
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Tim BPKP Datangi Markas Polda Riau, Audit Kerugian Negara Kasus SPPD Fiktif Sekretariat DPRD Riau
Rabu, 25 September 2024 - 14:11:28 WIB
Penyidik Tipikor Reskrimsus Polda Riau saat melakukan penggeledahan di Sekretariat DPRD Riau terkaiat kasus dugaan SPPD fiktif.
Penyidik Tipikor Reskrimsus Polda Riau saat melakukan penggeledahan di Sekretariat DPRD Riau terkaiat kasus dugaan SPPD fiktif.

Baca juga:

PEKANBARU - Tim dari BPKP Riau, mendatangi Markas Polda Riau, Rabu (25/9/2024) terkait dengan pengusutan dugaan kasus korupsi SPPD fiktif di Sekretariat DPRD Riau.

Dalam hal ini, tim BPKP Riau melakukan verifikasi ribuan item barang bukti yang berhasil disita penyidik Subdit III Reskrimsus Polda Riau dari Kantor Sekretariat DPRD Riau, yang dilakukan beberapa waktu lalu.

Direktur Reskrimsus Polda Riau Kombes Pol Nasriadi saat dikonfirmasi, membenarkan kedatangan tim BPKP Riau tersebut.

"Terkait penghitungan kerugian keuangan negara, sambil mengecek hasil penggeledahan dan penyitaan dari Kantor Sekretariat DPRD Riau beberapa waktu yang lalu," katanya.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Riau Kombes Pol Anom Karibianto menuturkan, kedatangan tim BPKP Riau ini, bertujuan untuk efisiensi.

"Karena barang buktinya banyak terkait dugaan SPPD fiktif yang kemarin disita dari Sekretariat DPRD, untuk efisiensi, BPKP yang datang ke tempat barang bukti disimpan di Kantor Ditreskrimsus," sebutkan.

"Tujuannya untuk mengaudit barang bukti yang telah disita dari Kantor Sekretariat DPRD Riau," tambah dia.

Lanjut Anom, audit meliputi pemeriksaan barang bukti. Setelahnya, hasil audit akan diajukan untuk potensi kerugian negara yang ditimbulkan dari kasus dugaan rasuah itu.

"Penetapan tersangka nunggu dari BPKP. Kalau ada kerugian negara, baru bisa melangkah ke proses lainnya," bebernya.

Proses penggeledahan yang dilakukan penyidik, dimulai Selasa (10/9/2024) lalu di Kantor Sekretariat DPRD Riau. Penggeledahan dilakukan maraton hingga sekitar sepekan lamanya.

Penggeledahan memang memakan waktu, lantaran banyaknya item barang bukti yang dicari oleh penyidik, jumlahnya mencapai ribuan item.

Anom mengatakan, barang bukti yang sudah didapat, masih akan diverifikasi.

Ia mengungkap, dalam proses verifikasi ini, penyidik juga melibatkan sejumlah pihak.

"Verifikasi juga melibatkan dari beberapa maskapai penerbangan, kemudian berkoordinasi dengan BPKP ada atau tidaknya kerugian negara yang ditimbulkan, dan kalau ada berapa nilainya," sebutnya.

Disinggung soal penetapan tersangka, Anom belum bisa memastikan. Karena hingga kini, penyidik masih terus bekerja.

"(Penetapan tersangka) belum bisa dipastikan. Sementara penyidik masih bekerja untuk melengkapi saksi-saksi yang dibutuhkan dan verifikasi barang bukti," ucapnya.

Diuraikan Anom, sejumlah barang bukti berhasil disita penyidik dari penggeledahan beberapa waktu lalu.

Di antaranya, PC all-in-one sebanyak 20 unit, Set PC berupa CPU dan monitor sebanyak 6 unit.

Kemudian laptop sebanyak 1 unit, handphone sebanyak 1 unit, bonggol cek sebanyak 8 buah tahun anggaran 2020/2021.

"Ada juga cap stempel sebanyak 26 buah, dokumen SPJ perjalanan dinas luar daerah Sekretariat DPRD Provinsi Riau tahun anggaran 2020 sampai 2021 sebanyak 20.683," tutur Anom.

Lanjut Anom, barang bukti lainnya yakni set dokumen SPJ, dengan rincian tahun anggaran 2020 sebanyak 6.912 SPJ, dan tahun anggaran 2021 sebanyak 13.771 SPJ.

"Ini dari total 27.548 SPJ yang tercatat di buku kas umum pada Sekretariat DPRD Provinsi Riau, yang seluruhnya adalah dokumen pertanggungjawaban pencairan anggaran perjalanan dinas luar daerah Sekretariat DPRD Provinsi Riau tahun anggaran 2020 sampai 2021, dan bukan milik anggota DPRD Provinsi Riau," ulas Anom.

"Berikutnya, terdapat 6.865 SPJ yang tidak ada atau tidak ditemukan dan PPTK juga tidak bisa menunjukkan, namun faktanya dicairkan dan tercatat dalam buku kas umum Sekretariat DPRD Provinsi Riau tahun anggaran 2020 dan 2021," tambah Anom.

Saat penggeledahan berlangsung, seluruh akses khususnya menuju Kantor Sekretariat DPRD Riau, ketika itu dijaga ketat aparat.
Terlihat sejumlah petugas berjaga di pintu masuk menuju lokasi tersebut, setidaknya setiap pintu dijaga lebih dari satu polisi.

Beberapa akses menuju pintu sekretariat semuanya ditutup, bahkan pegawai dari luar yang datang ke Setwan pun tidak diperkenankan untuk masuk.

Terkait kasus ini, sejumlah saksi juga sudah dipanggil ke Polda Riau untuk dimintai keterangan, seperti yang dilansir dari tribunnews.(*)

 
    Berita Terkait

 


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Pj Walikota Pekanbaru, Risnandar Mahiwa (foto/dini)TPP Pegawai Pemko Pekanbaru Naik Tahun Depan
Ilustrasi harga tepung sagu basah alami kenaikan (foto/int)Harga Tepung Sagu Basah di Riau Capai Rp2.950 per Kg
BRK Syariah kembali menggelar Safari Haji di Kota Batam (foto/ist)Antrean 23 Tahun, Wujudkan Cita-cita Haji Muda dengan Daftar Porsi di BRK Syariah
Debat kedua Pilwako Pekanbaru malam ini dijaga ratusan aparat keamanan (foto/int)Malam Ini Debat Kedua Pilwako, Polresta Pekanbaru Kerahkan 700 Personel
Anggota DPD RI dilaporkan ke Bawaslu Riau atas dugaan tak netral di Pilgubri (foto/ist)Terancam Sanksi Pidana, Bawaslu Riau Terima Laporan Dugaan Anggota DPR RI MM Tak Netral
  PT SLS terima penghargaan di HUT PGRI & PGN ke-79 (foto/Andy)PT SLS Terima Penghargaan di HUT PGRI & PGN ke-79
Sejumlah ASN Setda Kepulauan Meranti mendatangi rumah Dinas Bupati menanyakan persoalan TPPASN Setda Kepulauan Meranti Unjuk Rasa di Rumah Dinas Bupati Tuntut Pembayaran TPP yang Tertunda
Ratusan personel Polres Inhu cek kesehatan (foto/andri)209 Pengaman TPS di Inhu Cek Kolesterol Hingga Asam Urat
Ilustrasi banjir mengancam Riau di akhir tahun akibat curah hujan tinggi (foto/int)Curah Hujan Meningkat, BPBD Riau Minta Pemda Perkuat Persiapan Antisipasi Banjir
Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Riau, Boby Rachmat foto bersama Deputy Business Unit (BU) Head Plantation RAPP, Adi Kusnadi, OHS Manager RAPP, Edy Supriyatno, Estate Manager Blok Tesso, Budi Waskito, Estate Manager Blok Tasik Belat, Ricky Tohar, dan Askep OHS Departemen Syarly Susan. Pemprov Riau Beri 4 Penghargaan Keselamatan dan Kesehatan Kerja kepada RAPP
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Honda CDN Riau Kunjungi www.halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved