www.halloriau.com  


BREAKING NEWS :
Fraksi Demokrat DPRD Pekanbaru Perjuangkan Kenaikan Gaji THL
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


PWI Dukung Lomba Karya Jurnalistik Polda Riau Wujudkan Pilkada Damai 2024
Senin, 09 September 2024 - 13:18:07 WIB

PEKANBARU - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Riau mengapresiasi serta memberikan dukungan yang kuat terhadap pelaksanaan Lomba Karya Jurnalistik (LKJ) yang digagas Polda Riau sebagai bagian dari upaya menciptakan Pilkada Riau 2024 yang aman dan damai.

Dukungan ini mencerminkan komitmen PWI untuk berperan aktif dalam menjaga kondusifitas pelaksanaan pemilihan umum di wilayah Riau.

Ketua PWI Riau, Raja Isyam Azwar, menyampaikan, PWI memiliki program cooling system secara nasional yang bertujuan untuk mendukung proses demokrasi yang aman dan damai.

"Kami meminta semua anggota PWI untuk berperan aktif dalam menyukseskan pemilu, mulai dari tingkat nasional hingga di kabupaten dan kota," ujarnya saat pertemuan di Mapolda Riau, Senin (9/9/2024).

Program cooling system yang dimaksud Raja Isyam melibatkan berbagai inisiatif untuk memastikan pemilihan umum berjalan dengan baik, termasuk pelatihan dan uji kompetensi bagi wartawan, serta pengawasan terhadap kualitas pemberitaan.

Raja Isyam menekankan pentingnya kesadaran wartawan terhadap dampak pemberitaan yang mereka buat, yang dapat memengaruhi suasana di masyarakat.

"Wartawan harus menyadari, mereka memegang peran penting dalam menentukan apakah situasi di masyarakat aman, damai, atau justru memanas. Karena itu, wartawan harus bertanggung jawab dalam menjalankan tugasnya," jelas Raja Isyam.

Dia juga mengingatkan, lomba karya jurnalistik ini adalah salah satu cara untuk memotivasi wartawan agar lebih profesional dan bertanggung jawab dalam tugasnya.

Lomba karya jurnalistik ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas pemberitaan serta memotivasi wartawan untuk menyajikan informasi yang akurat dan objektif.

Dengan adanya lomba ini, PWI berharap dapat memperbaiki standar pemberitaan dan mendukung terciptanya suasana yang damai selama Pilkada.

Sementara itu, Kapolda Riau, Irjen Pol Mohammad Iqbal, yang turut hadir dalam pertemuan tersebut, menjelaskan, lomba karya jurnalistik ini merupakan bagian dari inisiatif 'cooling system' yang diterapkan Polda Riau.

"Lomba karya Jurnalistik Polda Riau ini dilakukan untuk cooling system. Ini adalah salah satu cara Polda Riau mengawal Pilkada 2024 agar tetap damai dan kondusif," kata Irjen Mohammad Iqbal.

Kapolda menambahkan, media memiliki peran penting dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat. Oleh karena itu, kegiatan lomba jurnalistik ini diharapkan dapat memberikan kontribusi positif dalam menjaga stabilitas dan kedamaian selama periode Pilkada.

"Karena kita tahu media memiliki peran penting dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat, lomba ini bertujuan untuk mendukung stabilitas dan kedamaian selama momentum Pilkada di Riau," sebut Kapolda.

Selain itu, Raja Isyam Azwar juga mengapresiasi kerjasama antara PWI dan Polda Riau dalam melaksanakan lomba karya jurnalistik ini. Dia berharap agar seluruh wartawan di Riau dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk meningkatkan kualitas laporan mereka dan berkontribusi dalam menciptakan Pilkada yang damai.

"PWI Riau akan terus mendukung dan berpartisipasi aktif dalam segala upaya untuk memastikan bahwa proses demokrasi di Riau berlangsung dengan damai dan aman," tambah Raja Isyam.

"Kami berharap kegiatan ini akan mendorong semua pihak untuk berkomitmen dalam menjaga integritas dan kualitas pemberitaan," pungkasnya.(rilis)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Tengku Azwendi, Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru (foto/int)Fraksi Demokrat DPRD Pekanbaru Perjuangkan Kenaikan Gaji THL
Dekan Fakultas Ilmu Komunikasi dan Hukum Universitas Hang Tuah Pekanbaru Ilhamdi (kemeja batik) saat foto bersama mahasiswa (foto/Yuni)Dekan Fikom Universitas Hang Tuah Pekanbaru Imbau Mahasiswa Tak Golput
Pemkab Kuansing menggelar acara ramah tamah dengan Pjs Bupati dan Pjs TP- PKK Kuansing (foto/ultra)Sri Sadono Akhiri Masa Tugas Sebagai Pjs Bupati Kuansing
Irvan Herman mendapat kepercayaan penugasan di BPK RI dengan jabatan setara Eselon I (foto/ist)Putra Riau dr Irvan Herman Dapat Penugasan Penting di BPK RI, Setara Eselon I
Motor mogok di jalan, Honda Care solusinya (foto/ist)Honda Care, Solusi Mogok di Jalan untuk Konsumen Setia Honda di Riau
  Bawaslu Kabupaten Kepulauan Meranti melaksanakan Rakor pembersihan APKJelang Masa Tenang Pilkada 2024, Bawaslu Kepulauan Meranti Matangkan Persiapan Pembersihan APK
Rumah mantan Pj Walikota Pekanbaru, Muflihun disita Polda Riau (foto/int)Rumah Mantan Pj Wako Muflihun Disita Polda Riau, Diduga Terkait Kasus SPPD Fiktif
Ketum Pengurus Pusat IKA Unri, Wan M. Hasyim rekomendasikan nama alumni di Pilkada 2024 (foto/dini)IKA Unri Rekomendasikan 8 Nama Alumni di Pilkada Serentak 2024, Ini Daftarnya
Menteri Lingkungan Hidup RI, Hanif Faisol Nurofiq Sidak TPS ilegal di Desa Kubang Jaya, Kampar (foto/Antara)Menteri Lingkungan Hidup Tegas Tutup TPS Ilegal di Perbatasan Kampar-Pekanbaru
Paslon nomor urut 2 Zukri-Husni Tamrin unggul di survei terbaru IPI (foto/andy)Hasil Survei Terbaru, Zukri-Husni Unggul Jauh di Pilkada Pelalawan 2024
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Honda CDN Riau Kunjungi www.halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved