Usai Jumatan, Kapolresta Ajak Jamaah Masjid Raya Pekanbaru Ciptakan Pemilu Damai
Jumat, 02 Februari 2024 - 16:44:57 WIB
PEKANBARU - Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pol Jeki Rahmat bersama jajaran melaksanakan salat Jumat di Masjid Raya Pekanbaru, Jalan Senapelan, Kecamatan Senapelan, Jumat (2/2/2024).
Usai melaksanakan slaat Jumat, Kapolresta juga memberikan bantuan paket sembako kepada pengurus masjid, sambil berdialog dengan para jamaah.
Dalam kesempatan itu, Kombes Jeki mendengar masukan dari masyarakat.
Ia menyampaikan pesan agar masyarakat turut serta dalam menjaga Kamtibmas di lingkungan Kecamatan Senapelan khususnya.
"Kami juga mengajak masyarakat untuk menyukseskan Pemilu tahun 2024," ujar Kombes Jeki didampingi Kapolsek Senapelan, Kompol Noak P Aritonang.
Masyarakat bisa turut serta menyukseskan pesta demokrasi lima tahunan ini, dengan menjaga situasi dan mengantisipasi kerawanan Pemilu.
Kombes Jeki mengajak masyarakat untuk meramaikan dan datang pada tanggal 14 Februari 2024 ke TPS, untuk menyalurkan hak suara memilih calon presiden dan legislatif.
"Di TPS nanti kita hadir menyalurkan hak suara untuk memilih calon dan sosok pemimpin indonesia kedepannya," pungkasnya.(rilis)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
BERITA LAINNYA |
|
|
Liverpool, Chelsea, dan Man City Kompak Bermain Imbang pada Pekan ke-21 Liga Inggris Bupati Pelalawan Harap Layanan Kantor Pertanahan Semakin Baik Simpan 28 Paket Sabu dalam Kotak Rokok, Polisi Tangkap Pengedar di Inhil Warga Desa Renak Dungun Swadaya Perbaiki Jalan Rusak, Baliho Sindiran untuk Camat dan Kades Viral Tak Bersengketa, Abdul Wahid-SF Hariyanto Bakal Dilantik 7 Februari Mendatang
|
|
Polda Riau Gagalkan Peredaran 53,6 Kg Sabu dan 49 Ribu Pil Ekstasi Pelaku Pemerkosaan Anak di Bawah Umur Diciduk Polres Inhil Masalah Tak Kunjung Selesai, Pj Walikota Pekanbaru Tetapkan Status Darurat Sampah Diduga Nepotisme dan Tidak Transparan, PMD Meranti Instruksikan Perekrutan Ulang Perangkat Desa Sungai Tohor Barat Palm Mitra Plasma Fresh Fruit Bunches in Riau are Down 3% This Week, Reaching IDR 3,462/Kg
|
Komentar Anda :