PELALAWAN - Kejaksaan Negeri (Kejari) Pelalawan menyuguhkan pencapaian gemilang sepanjang tahun 2023 sebagai bentuk transparansi dan akuntabilitas lembaga penegak hukum ini.
Kajari Pelalawan, Azrijal SH MH menekankan komitmen mereka dalam memastikan pelayanan yang kreatif, akuntabel, dan profesional sesuai dengan moto CAKEP (Creative, Accountable, Professional).
"Kejari pelalawan terus berbenah untuk menjadi lebih baik dengan mengoptimalkan kinerja sesuai dengan tugas dan fungsi kejaksaan RI," kata Azrijal, Sabtu (30/12/2023).
Berbagai capaian kinerja yang signifikan berhasil dicapai, mencakup peningkatan Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP), penanganan perkara pidana umum dan pemulihan kerugian keuangan negara.
Bidang Pembinaan Kejari Pelalawan berhasil menambah PNBP Tahun 2023 sebesar Rp2.631.693.527,00 dan mencapai realisasi penyerapan anggaran hingga 99,20 persen.
Dalam hal kualitas SDM, mereka fokus pada perubahan mindset dan budaya kerja untuk meningkatkan pelayanan prima dan berintegritas.
Di bidang Intelijen, Kejari Pelalawan aktif memberikan penyuluhan hukum dan penerangan hukum kepada masyarakat.
Mereka juga mempersiapkan posko Pemilu guna menerima informasi terkait penyelenggaraan Pemilihan Umum 2024.
"Masyarakat juga bisa melihat dan memantau aktivitas kinerja Kejari pelalawan melalui web Kejari pelalawan, instagram, facebook dan youtube kejaksaan negeri pelalawan," sebutnya.
Bidang Tindak Pidana Umum (Pidum) Kejari Pelalawan berhasil menangani ratusan penyidikan dan penuntutan perkara pidana umum.
Mereka mencatatkan proses penghentian penuntutan berdasarkan mekanisme Restorative Justice (RJ) terhadap 2 perkara. Layanan unggulan 'SEPATU ELANG' juga memberikan kontribusi signifikan pada pendapatan negara.
Bidang Tindak Pidana Khusus (Pidsus) Kejari Pelalawan berhasil melebihi target dalam proses penyelidikan, penyidikan, pra penuntutan, penuntutan, dan eksekusi. Mereka sukses mengembalikan kerugian keuangan negara dari beberapa perkara yang melibatkan penyimpangan dana APBD.
Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara (Datun) memberikan layanan kepada Pemerintah Kabupaten Pelalawan dan berhasil meraih pemulihan keuangan negara secara non-litigasi dan litigasi.
Seksi Pengelolaan Barang Bukti dan Barang Rampasan (PB3R) Kejaksaan Negeri Pelalawan juga mencatatkan keberhasilan dalam pemusnahan dan penjualan barang bukti, serta pengelolaan uang rampas negara.
Azrijal berharap Kejari Pelalawan dapat memberikan pengaruh positif dan menjadi inspirasi bagi masyarakat. Mereka menargetkan meraih Predikat Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) dari Kementerian PANRB RI ke depannya.
Penulis: Andi Indrayanto
Editor: Barkah
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :