www.halloriau.com  


BREAKING NEWS :
Ida-Kharisman Janjikan Tata Kelola Pemerintahan Akuntabel dan Sistem Administrasi Modern untuk Pekanbaru
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Penampakan Mobil Mewah Milik Bandar Judi Online di Pekanbaru
Jumat, 22 September 2023 - 14:11:02 WIB
lima unit mobil mewah milik pelaku berinisial AG (foto/bayu)
lima unit mobil mewah milik pelaku berinisial AG (foto/bayu)

Baca juga:

Polisi Tangkap Bandar Judi Online di Pekanbaru, Aset Rp57,7 M Disita

PEKANBARU - Tim Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditkrimsus) Polda Riau membongkar sindikat judi online yang beroperasi di Kota Pekanbaru. Satu orang bandar judi diringkus dalam pengungkapan tersebut. 

Dari penggerebekan yang dilakukan di sebuah rumah mewah di Jalan Nur Kamila, Kecamatan Marpoyan Damai, Pekanbaru, petugas menyita berbagai barang bukti. 

Di antaranya adalah lima unit mobil mewah milik pelaku berinisial AG tersebut. Tah hanya itu, petugas juga menemukan satu unit motor Hurley Davidson milik pelaku serta sejumlah kendaraan roda dua lainnya. 

Adapun lima unit mobil milik pelaku itu yakni 1 unit mobil Rubicon, 1 unit Toyota Alphard, 1 unit BMW, 1 unit Hammer dan 1 unit Honda CR-V Prestage. 

Selain itu, petugas juga menyita satununit rumah pelaku, sebuah kos-kosan 20 kamar yang berada di sekitar Kampus UIR serta sejumlah buku rekening tabungan. Dengan total seluruh aset milik pelaku ditaksir senilai Rp 57,7 miliar. 

Wakil Direktur Kriminal Khusus Polda Riau, AKBP Iwan P Manurung, mengungkapkan bahwa kasus ini terbongkar dari kejelian tim siber Subdit V Direskrimsus Polda Riau. 

"Kronologi pengungkapan berawal dari patroli siber Subdit V Ditreskrimsus Polda Riau yang menemukan sebuah IP addres, dilakukan profiling terhadap IP tersebut ternyata merupakan halaman situs yang dikaitkan dengan Referal pada salah satu situs judi online," jelas Iwan, Jumat, (22/9/2023).

Dia menyebut, dari penyelidikan terhadap IP addres tersebut, diketahui milik tersangka AG. Tersangka telah menggeluti bisnis judi online sejak tahun 2016 lalu. AG merupakan pemilik situs referal yang dikaitkan dengan situs judi online.

Penghasilan pada tahun 2016 hingga tahun 2017, AG meraup Rp 100 juta per bulan atau hampir Rp 10 miliar dalam setahun.

"Tahun 2018 sampai tahun 2023, penghasilan diduga mencapai Rp 50 juta per minggu. Sampai saat ini berkisar Rp 13 miliar. Total aset berjumlah Rp 34,7 miliar lebih. Total keseluruhan omset dan aset yang diperoleh dari judi online itu sejak 2016 lalu sebesar Rp 57,7 miliar," terangnya.

Penulis: Bayu
Editor: Riki

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Debat publik kedua Pilwako Pekanbaru 2024.(foto: dini/halloriau.com)Ida-Kharisman Janjikan Tata Kelola Pemerintahan Akuntabel dan Sistem Administrasi Modern untuk Pekanbaru
Ketua Bawaslu Riau, Alnofrizal jelaskan pemetaan kerawanan TPS Pilkada 2024 (foto/tribunpku)Bawaslu Petakan Kerawanan TPS Pilkada Riau, 264 TPS di Area Rawan Bencana
Kepala BPOM Inhu Emi Amalia musnahkan obat dan makanan yang tak sesuai ketentuan (foto/andri) BPOM Inhu Musnahkan Obat, Kosmetik dan Makanan, Ini Rinciannya
Ketua Bawaslu Riau, Alnofrizal (foto/int)Sepekan Jelang Pencoblosan, Bawaslu Riau Serukan Masyarakat Tolak Politik Uang
Polda Riau tangkap 270 tersangka narkoba dalam sebulan terakhir (foto/int)Peredaran 79 Kg Sabu Digagalkan, Polda Riau Ungkap 171 Kasus dalam Sebulan
  Banjir di Riau.(ilustrasi/int)BPBD Damkar Riau Imbau Kabupaten/Kota Siaga Hadapi Potensi Banjir
Personil Polres Inhil sedang laksanakan tes urine (foto/Ayendra)Mendadak, Personel Polres Inhil Cek Urine, Ini Hasilnya
Ketum DPP APKASINDO, Dr Gulat ME Manurung, bersama Menteri PPN/BAPPENAS , Prof Dr Rachmat (kiri) dan Rektor Unhan, Letjend TNI (Purn) Dr Jonni (kanan) di Pusat Pelatihan Infanteri, Jabar (foto/ist)Kenaikan PPN 12 Persen: Apkasindo Minta Jangan Sampai Bebani Petani dan UMKM
DPRD Pekanbaru soroti ada car wash jadi arena Gelper (foto/tribunpku)Kasus Car Wash Jadi Arena Gelper, DPRD Pekanbaru: Tindak Tegas Siapapun yang Terlibat
Ketua KONI Rohil, Samsuri pimpin Rakor dengan pengurus dan Korcam (foto/afrizal)Ketua KONI Rohil Pimpin Rakor dengan Pengurus dan Korcam, Ini Pembahasannya
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Honda CDN Riau Kunjungi www.halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved