www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Banjir Rendam 12 Desa di Riau, 2.031 Jiwa Terdampak
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Seorang Pekerja Meregang Nyawa Usai Jatuh dari Lantai 3 Proyek UML Unri
Selasa, 25 Juli 2023 - 21:28:04 WIB

PEKANBARU - Seorang pekerja proyek gedung untuk University Main Library di Universitas Riau (Unri), bernama Rudianto (47) tewas setelah jatuh dari lantai 3 proyek tersebut.

Kasatreskrim Polresta Pekanbaru, Kompol Berry Juana mengatakan, kecelakaan kerja itu terjadi pada Senin (24/7/2023) kemarin. Korban meninggal setelah dirawat di rumah sakit.

"Senin kemarin sekitar pukul 10.15 WIB, korban atas nama rudianto selaku pekerja bangunan di gedung UML melakukan pekerjaan. Dia melepas papan mal (tempat cor dinding) di lantai 3," ucap Berry dilansir detik.com, Selasa (25/7/2023).

Saat itu, korban sudah memakai safety berupa helm, sepatu dan body hernes. Namun saat melakukan bekerja dia terjatuh.

"Terjatuh dari lantai 3 ke lantai 1 diduga karena cantolan dari body hernes ke tiang besinya tidak kuat. Setelah jatuh, teman-teman korban langsung membawa korban ke RS awal bros panam untuk dirawat," tuturnya.

Namun nahas, nyawa korban tak sempat tertolong dan meninggal dunia pukul 19.00 WIB tadi malam. Korban pun langsung dimakamkan hari ini.

"Korban meninggal dunia tadi malam pukul 19.00 WIB dan korban sudah dikebumikan," ungkapnya.

Hasil pemeriksaan lapangan, korban tercatat sebagai warga Jalan Delima, Kota Pekanbaru, yang merupakan pekerja di proyek di lingkungan kampus Unri Pekanbaru.(*)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Banjir merendam 12 desa di Riau.(foto: mcr)Banjir Rendam 12 Desa di Riau, 2.031 Jiwa Terdampak
Banjir di Pelalawan.(foto: tribunpekanbaru.com)Banjir Pelalawan Rendam Pangkalan Kerinci dan Langgam: Jalan Tergenang hingga 1 Meter Lebih
Pulau Cinta Kampar tenggelam.(foto: tribunpekanbaru.com)Sungai Kampar Meluap, Pulau Cinta Tenggelam
Kegiatan cooling system Polsek Simpang Kanan.(foto: afrizal/halloriau.com)Polsek Simpang Kanan Gencarkan Cooling System Pasca Pilkada
Tersangka Dedew saat diamankan di Mapolsek Tembilahan Hulu.(foto: yendra/halloriau.com)Pengedar Narkoba di Tembilahan Hulu Diringkus, Polisi Temukan 12 Paket Sabu
  Warga Langgam memanfaatkan kapal kayu untuk penyeberangan akibat banjir.(foto: tribunpekanbaru.com) Banjir Pelalawan Putus Akses di Langgam, Segini Tarif Jasa Penyeberangan
Walikota Dumai, H Paisal bersama Buya Yahya melakukan peletakan batu pertama pembangunan Ponpes Tafaqquh Al Bahjah Bukit Kapur, Kota Dumai, Jumat (17/1/2025).(foto: bambang/halloriau.com)Wako Dumai dan Buya Yahya Letakan Batu Pertama Pembangunan Ponpes Tafaqquh Al Bahjah
PSPS Pekanbaru vs Persiraja beberapa waktu lalu.(foto: istimewa)Sengit! PSPS Pekanbaru Siap Hadapi Persiraja di Laga Perdana 8 Besar Liga 2 2024/2025
Paripurna Ranperda APBD Rohil 2025.(foto: afrizal/halloriau.com)Masukan Fraksi DPRD Rohil dalam Ranperda APBD 2025, Pemkab Janji Respons Cepat
Bikers di Pekanbaru jajal New Honda PCX160.(foto: istimewa)Keseruan Launching New Honda PCX160 di Pekanbaru: Inovasi dan Kebersamaan Komunitas
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
DPMPTSP Riau-PT BSP Permudah Perizinan Pelaku Usaha UMKM
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved