www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Walikota Pekanbaru Pimpin Gotong Royong Bersihkan Fasilitas Umum di Lokasi Terdampak Banjir
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Polisi: Tak Ada Korban Jiwa Kebakaran RSUD Puri Husada Tembilahan
Selasa, 18 Juli 2023 - 11:27:07 WIB

PEKANBARU - Tidak ada korban jiwa atas kebakaran terjadi di RSUD (Rumah Sakit Umum Daerah) Puri Husada Tembilahan. Seperti diketahul RSUD di jalan Pangeran Hidayat Kabupaten Indragiri Hilir, terbakar pada Selasa (18/7/2023) sekitar pukul 03.30 Wib.

Kejadian itu dibenarkan Kapolres Inhil, AKBP Norhayat. Dia menyebutkan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

"Gedung dan ruangan yang hangus terbakar yakni ruangan poly paru, poly rekam medis lama, ruang cleaning service, ruang CCTv dan loket lama," sebut Norhayat dikutip mediacenter.riau.go.id.

Norhayat menjelaskan, api diduga bersumber dari Ruang Poly Paru dan terdengar suara ledakan yang sangat keras. Kemudian api menyebar ke seluruh ruangan, kepolisian setempat langsung datang ke lokasi melakukan upaya pemadaman.

"Pemadam kebakaran dan penyelamatan tiba di lokasi sekitar 10 menit setelah kejadian. Lalu warga sekitar berdatangan untuk membantu memadamkan api," sambungnya.

Keenam kendaraan pemadam yang dikerahkan yakni mobil pemadam 2 unit, mobil TRC 1 unit, mobil BPBD 1 unit, mobil PSMTI Viar Sateed 1 unit, mobil PSMTI Padupai 1 unit.

"Sekitar pukul 05.45 Wib, api sudah dapat dipadamkan. Saat ini gedung dan ruangan yang terbakar masih dalam proses pendinginan," jelasnya.

Polisi masih menyelidiki kebakaran tersebut, apakah ada unsur pidananya atau tidak. Sejumlah saksi akan dimintai keterangannya. (*)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Walikota Pekanbaru, Agung Nugroho.(foto: dini/halloriau.com)Walikota Pekanbaru Pimpin Gotong Royong Bersihkan Fasilitas Umum di Lokasi Terdampak Banjir
Kadisbun Riau, Syahrial Abdi.(foto: istimewa)Kadisbun Riau: Tata Ulang Perkebunan Sawit, Solusi Ketahanan Pangan dan Energi
Gubernur Riau, Abdul Wahid salurkan CSR BRK Syariah untuk dua masjid di Inhil.(foto: sri/halloriau.com)Gubri Abdul Wahid Salurkan CSR BRK Syariah di 2 Masjid di Inhil
Polres Dumai menggelar Rapat Internal Operasi Ketupat Lancang Kuning 2025 di Gedung Wicaksana Laghawa (foto/bambang)Polres Dumai Gelar Rapat Internal Kesiapan Ops Ketupat Lancang Kuning 2025
Plh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Siak Fauzi Asni (foto/diana)Plh Sekda Fauzi Minta Warga Ramaikan TPS dan Sukseskan PSU Pilkada Siak
  Walikota Pekanbaru, Agung Nugroho dan Wakil Walikota Pekanbaru, Markarius Anwar.(foto: dini/halloriau.com)THR Wajib Dibayar Paling Lambat H-7 Lebaran, Pemko Pekanbaru Siap Tindak Perusahaan yang Melanggar
Ilustrasi PSU Pilkada Siak dilakukan 22 Maret mendatang (foto/int)Demokrasi Dipertaruhkan di PSU Pilkada Siak: KPU Fokus Verifikasi Pemilih dan Lokasi Khusus
Wakil Bupati Pelalawan Husni Tamrin buka puasa bersama warga Bandar Seikijang (foto/Andy)Wabub Tamrin Berbuka Puasa di Rumah Warga Bandar Seikijang
Umri bantu korban banjir Pekanbaru dengan relawan dan bantuan logistik (foto/int)Umri Beri Bantuan dan Layanan Kesehatan Gratis ke Korban Banjir di Pekanbaru
Waka Polres Pelalawan, Kompol Asep cek penurunan banjir Jalintim Km 83 (foto/Andy)Banjir Jalintim KM 83 Turun 5 Cm, Personel Pelalawan Masih Siaga di Lokasi
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Tingkatkan Kualitas SDM, PT BSP - UMRI Teken MoU
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved