www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Wabup Husni Lantik 3 Kepala OPD, Ini Daftar Namanya
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Terkumpul Rp100 Juta Hasil Pungli
Ternyata Kadiskes Kampar Coba Nyogok Polisi Sebelum Kena OTT
Minggu, 14 Mei 2023 - 14:21:51 WIB

PEKANBARU - Minggu (14/5/2023), sejumlah fakta baru mulai terungkap sejak Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kabupaten Kampar, berinisial ZD kena operasi tangkap tangan (OTT). Ternyata ZD tengah berupaya menyogok polisi atas kasus yang sedang diselidiki.

ZD melakukan pungli kepada kepala Puskesmas di Kampar, guna menyuap polisi atas kasus dugaan korupsi yang sedang diselidiki Tipikor Krimsus Polda Riau.

Dikutip mediacenter.riau.go.id, Direktur Reskrimsus Polda Riau Kombes, Teguh Widodo menyebut, ZD telah berhasil pungli uang tunai Rp85 juta dan Rp15 juta di rekening. Dana itu didapat dari sejumlah kepala puskesmas di Kampar, dengan total Rp100 juta.

"Tapi, belum semua kepala puskesmas yang memberikan uang, ZD justru tertangkap tangan dahulu oleh Tim Subdit Tipikor Reskrimsus," sebut Teguh, Minggu (14/5/2023).

Besaran pungli dikutip dari para kepala Puskesmas bervariasi, mulai Rp5 juta hingga Rp10 juta. Tetapi, hanya sebagian kepala Puskesmas yang berkenan mengumpulkan.

"Adapun tujuan pengumpulan uang tersebut, pengakuan dari Kadinkes Kampar ditujukan untuk mengurus perkara (percobaan suap) dugaan korupsi yang sedang berjalan di Tipikor Krimsus Polda Riau," sambungnya.

Perbuatan ZD dan Kepala Puskesmas Sibiruang inisial MR melakukan tindak pidana dan atau penyalahgunaan wewenang.

Kasus Dugaan Korupsi JKN

Penyidik Tipikor sedang mengusut tindak pidana korupsi (Tipikor) dana Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) di Dinas Kesehatan (Dinkes) Kampar. Kasus itu yang mau diurus ZD ke Polda Riau.

"Kasusnya terkait bantuan dana JKN ke sejumlah puskesmas di Kabupaten Kampar. Kasus itu masih dalam proses pengumpulan bahan dan keterangan," sambung Teguh.

ZD ditangkap bersama Kepala Puskesmas Sibiruang inisial MR sebagai tukang kutip uang tersebut. Keduanya telah jadi tersangka dan ditahan.

Penaangkapan ZD dan MR pada Jumat (12/5) sekitar pukul 22.00 WIB, berawal dari informasi yang didapat tim Subdit 3 Tipikor Reskrimsus Polda Riau. Bahwa ada pungutan liar yang dilakukan oleh Kadiskes Kampar ke kepala Puskesmas.

Dari hasil pemantauan, Tim Subdit 3 Ditreskrimsus, mendapati pungutan liar dikoordinir MR, salah satu Kepala Puskesmas. Setelah uang diterima, MR berangkat ke rumah ZD untuk menyerahkannya. 

Atas tindakan ZD dan MR, dijerat Pasal 5 ayat (1) huruf a dan atau pasal 12 huruf e Undang-Undang RI Nomor  31 Tahun 1999 sebagaimana diubah dengan UU RI Nomor 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi jo pasal 53 jo pasal 55 atau pasal 56 KUHP.

Kedua tersangka terancam pidana penjara seumur hidup atau pidana penjara paling singkat 4 tahun dan paling lama 20 tahun. Pidana denda paling sedikit Rp200 juta dan paling banyak Rp1 miliar. (*)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Wabup Siak Husni lantik tiga Kepala OPD (foto/diana)Wabup Husni Lantik 3 Kepala OPD, Ini Daftar Namanya
Lima Kuansing5 Kuansing's Districts are Flooded, and a Disaster Alert has been Issued
Pusat kuliner UMKM di Taman Labuai City Walk Pekanbaru (foto/dini)Bagus Oka Ingatkan Fasilitas Publik Taman Labuai City Walk Jangan Sampai Semrawut
Kepala Disnakertrans Riau, Boby Rachmat (foto/yuni)Lindungi Pekerja Rentan, Pemprov Riau Optimalkan Program Pulut Ketan
Wakil Ketua DPRD Dumai Bahari didampingi Sekwan, Hadiyono, menyerahkan Ranperda Inisiatif DPRD Kota Dumai dari Bapemperda kepada Walikota Dumai Paisal (foto/bambang)DPRD Dumai Paripurna Penyampaian 2 Ranperda Inisiatif, Ini Respon Wako
  Zukri and Husni are confirmed as the new leaders of Pelalawan by the DPRD during a plenary session (photo/Andy)Zukri and Husni are Confirmed as the New Leaders of Pelalawan by the Regional People's Representative Council During a Plenary Session
Iwan Simatupang baru ditunjuk Plt Kepala DLHK Pekanbaru (foto/dini)DLHK Pekanbaru Perketat Pengawasan Pengelolaan Sampah di Pekanbaru
Here is the full list of prices for fresh fruit palm oil in Riau that are compactly down this week (photo/ist)Here is the Full List of Prices for Fresh Fruit Palm Oil in Riau that are Compactly Down this Week
Pendaftaran seleksi PPPK 2024 Riau Tahap II tidak diperpanjang (foto/int)Tak Diperpanjang Lagi, 3.368 Orang Telah Daftar PPPK Pemprov Riau
Anggota DPRD Pekanbaru dari Fraksi Gerindra, Rizky Bagus Oka (foto/Mimi)Bagus Oka Kritik Penetapan Status Darurat Sampah Pekanbaru, Pertanyakan Kinerja PT EPP
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
DPMPTSP Riau-PT BSP Permudah Perizinan Pelaku Usaha UMKM
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved