www.halloriau.com  


BREAKING NEWS :
Guyuran Hujan Warnai Hari Pencoblosan Pilkada Serentak 2024 di Riau
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Penyebab Ledakan dan Kebakaran Kilang Minyak Pertamina Dumai Masih Diusut
Minggu, 02 April 2023 - 15:45:06 WIB

DUMAI - Polda Riau tengah menyelidiki kebakaran disertai ledakan di kilang minyak di PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Refinery Unit (RU) II di Jalan Puteri Tujuh, Kota Dumai, Sabtu (1/4/2023) malam tadi.

Kapolda Riau, Irjen Pol Mohammad Iqbal di Pekanbaru menuturkan, pihaknya melalui Polres Dumai dan Ditpamobvit Polda Riau sudah melakukan langkah-langkah di lokasi, sesaat setelah peristiwa ledakan, terutama dalam hal upaya pencegahan dan antisipasi.

"Yang pertama soal pengamanan agar parameter aman itu terwujud dan seluruh masyarakat bisa kembali melakukan aktivitas sehari-hari. Kedua melakukan penyelidikan mengapa hal itu bisa terjadi, kita akan selidiki dengan bekerja sama dengan berbagai pihak," ucap Kapolda dilansir antarariau.com, Minggu (2/4/2023).

Kapolda menuturkan, tak berapa lama setelah ledakan itu, situasi dapat ditenangkan dan api berhasil padam tidak kurang dari 20 menit. Selain itu, pihaknya juga meyakinkan seluruh masyarakat yang terdampak, bahwa situasi tersebut aman.

Ia menyebut setelah kejadian, terdapat laporan korban luka kategori ringan sebanyak sembilan orang, dan mereka sudah diberikan pelayanan intensif dan sudah boleh pulang ke tempat masing-masing, sehingga tak ada korban jiwa, namun ada beberapa kerusakan fasilitas.

"Kondisi masyarakat memang bergejolak, namun dengan pendekatan yang baik dari Kapolres, walikota dumai, tokoh agama dan tokoh masyarakat, sehingga warga kembali ke tempat masing-masing," pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, ledakan keras disertai getaran kuat diduga dari dalam Kilang Minyak Putri Tujuh Pertamina RU II Dumai hebohkan warga sekitar pukul 22.40 WIB malam tadi.

Banyak warga melaporkan terdengar bunyi ledakan keras dan menggetarkan perabotan rumah.

Dilaporkan juga ledakan terdengar juga sampai ke Pulau Rupat. Masjid Takwa di Jalan Sudirman Dumai juga terdampak akibat insiden di kilang minyak Dumai ini.

Ratusan warga terdekat atau Ring 1 kilang minyak yaitu Kelurahan Jaya Mukti dan Tanjung Palas berhamburan keluar rumah.(*)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Hujan saat Pilkada Serentak 2024.(ilustrasi/int)Guyuran Hujan Warnai Hari Pencoblosan Pilkada Serentak 2024 di Riau
ilustrasi: Banjir di Pekanbaru. Banjir Mengintai, DPRD Ingatkan Pemprov Riau Jangan Lengah
Tim Hukum 02 saat membuat laporan ke Bawaslu Inhil.(foto: ayendra/halloriau.com)Akun Facebook Darnawati Dambaan Dilaporkan ke Bawaslu Inhil Usai Posting Janji Beri Uang Dimasa Tenang
Distribusi logistik di TPS 002 Dusun Pengaram  Desa Mengkikip, yang terletak di kawasan terpencil. Mengawal Pemilu di Daerah Rawan: Panwascam Tebingtinggi Barat Tingkatkan Pengawasan Jelang Pemilu Serentak 2024
Kapolda Riau, Irjen Pol Mohammad Iqbal tegas perangi bandar narkoba (foto/int)Kapolda Riau Ancam Tembak Bandar Narkoba: Dikejar Sampai Lubang Semut
  United E-Motor C2000.Motor Listrik United E-Motor C2000 Bisa Tembus Jarak 130 KM
Indosat hadirkan layanan IM3 Platinum.(foto: istimewa)Indosat Luncurkan IM3 Platinum, Layanan Pascabayar dengan Teknologi AI dan Sentuhan Personal
Suzuki New Carry di Pameran GJAW 2024 .(foto: istimewa)Suzuki New Carry, Solusi Andal untuk Bisnis Bunga dan Buah
Telkomsel mendukung kelancaran Pilkada Serentak 2024 dengan mempersiapkan infrastruktur (foto/ist)Telkomsel Jamin Kelancaran Jaringan Selama Pilkada Serentak 2024 dengan Infrastruktur Digital Andal
Ketua KPU Riau, Rusidi Rusdan paparkan rekapitulasi Pilkada 2024 (foto/Yuni)Usai Pemungutan Suara, Ini Tahapan Rekapitulasi Pilkada Riau 2024
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Honda CDN Riau Kunjungi www.halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved