Cegah Begal Modus Debt Collector, Polisi Sarankan Korban Teriak Minta Bantuan Warga
Sabtu, 25 Februari 2023 - 13:45:27 WIB
JAKARTA - Masyarakat terutama para remaja perlu waspada dengan ulah pelaku begal dengan modus ngaku debt collector. Seperti kasus yang berhasil diungkap Polsek Cileungsi, Bogor, Jawa Barat.
Polisi menggelar konferensi pers kasus begal motor oleh dua orang. Pelaku berinisial ED (38) dan W (33) melakukan aksinya dengan modus mengaku debt collector.
Dikutip dari detikcom, keduanya dihadirkan di Mako Polsek Cileungsi, Jalan Alternatif Cibubur, Sabtu (25/2/2023). Polisi giring kedua pelaku yang mengenakan pakaian tahanan berwarna biru.
Kedua pelaku ini melakukan begal motor dengan modus mengaku debt collector di Cileungsi. Pelaku mengaku sudah lima kali beraksi dan menyasar remaja pengendara motor.
"Targetnya random (acak), kemudian dilihat (korban) yang kira-kira lemah, yang kira-kira tidak mungkin melakukan perlawanan," sebut Kapolsek Cileungsi Kompol Zulkarnaen.
Zulkarnaen menuturkan mayoritas korban kedua begal ini merupakan remaja. Karena dianggap korban tidak akan melawan saat kendaraannya dirampas.
Dari kasus tersebut, Zulkarnaen mengimbau masyarakat jika mengalami kejadian serupa, agar berteriak meminta pertolongan orang terdekat. Dia juga mengimbau masyarakat meminta surat kuasa atau surat tugas penarikan kendaraan dari pihak yang mengaku debt collector.
"Karena waktu perpindahan cukup singkat, kita minta warga teriak. Jadi kalau debt collector apabila tidak punya surat kuasa atau surat tugas, bisa dikatakan bodong, dan merupakan pelaku kejahatan," tegas Zulkarnaen. (*)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :