www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Banjir Rendam 20 Rumah di Pangkalan Kerinci, Bupati Zukri Turun Tangan
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Warga Kampar Kiri Tewas Ditembak, Buruh Kebun Sawit Kira Babi Hutan
Selasa, 21 Februari 2023 - 14:23:30 WIB

PEKANBARU - Polisi menangkap KC (41), seorang pekerja buruh panen sawit di Solok Selatan, Sumatera Barat (Sumbar). Ia ditangkap atas tuduhan pembunuhan Hendra (44) warga di Kampar Kiri, Kabupaten Kampar.

Itu disampaikan Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Kampar AKBP Didik Priyo Sambodo. Ia menyebut, pelaku ditangkap pada Kamis (16/2/2023).

"Pelaku menembak korban dengan menggunakan senapan angin," sebut Didik dikutip dari Kompas.com, Selasa (21/2/2023).

Berdasarkan hasil pemeriksaan, pelaku menembak korban gara-gara disangka mengira babi hutan. Korban saat itu sedang jongkok mengutip berondolan sawit. Pelaku menembak korban dari jarak delapan meter di semak-semak.

"Pelaku ini sehari-hari berburu babi hutan menggunakan senapan angin untuk menambah penghasilan. Jadi, pelaku mengaku saat itu melihat korban memakai baju hitam dikiranya babi hutan lalu ditembak satu kali mengenai bagian kepala korban," sebut Didik didampingi Polres Kampar, AKP Aris Gunadi.

Ia menjelaskan, terungkapnya kasus ini berawal dari penemuan mayat Hendra di Desa Tanjung Mas, Kecamatan Kampar Kiri, Kabupaten Kampar, pada Minggu (5/2/2023), sekitar pukul 10.00 WIB. Korban ditemukan dengan kondisi luka di kepala.

Kejadian ini kemudian diselidiki tim gabungan Satreskrim Polres Kampar dan Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Riau. Tim yang dipimpin oleh Kasatreskrim Polres Kampar AKP Aris Gunadi, akhirnya mengetahui terduga pelaku pembunuhan terhadap Hendra, yakni KC yang telah kabur ke Solok Selatan.

Tim pun berangkat ke Solok Selatan dan berhasil menangkap pelaku, di rumah orangtuanya. Barang bukti yang diamankan, satu pucuk senapan angin, pakaian, karung dan satu buah plastik bening.

"Pelaku berlaku koperatif. Dia mengakui perbuatannya. Selanjutnya pelaku dibawa ke Polres Kampar untuk diproses hukum lebih lanjut," sebutnya.

Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, pelaku KC dijerat dengan Pasal 338 KUHP tentang pembunuhan. Ancaman hukuman 15 tahun penjara. (*)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Bupati Pelalawan, Zukri meninjau langsung lokasi banjir yang melanda Kampung Baru dan Perumahan Rumah Godang. (Foto: Andi Indrayanto)Banjir Rendam 20 Rumah di Pangkalan Kerinci, Bupati Zukri Turun Tangan
Ilustrasi jengkol. (Foto: Int)Mau Makan Jengkol Tanpa Khawatir Bau? Ini Dia Solusinya
Ilustrasi zodiak. (Foto: int)Ramalan Zodiak 24 Januari: Taurus Fokus, Pisces Ikuti Aturan
Pelaksanaan Musdaprov VI Serikat Perusahaan Pers (SPS) Riau diundur ke 20 Februari 2025. (Foto: Istimewa)SPS Riau Umumkan Penundaan Musdaprov VI, Ini Alasannya
Abdul Wahid-SF Hariyanto.Abdul Wahid-SF Hariyanto Inaugurated February 6 2025, Riau Regional People's Representative Council: Infrastructure and Budget Deficit Become Big PR
  Bengkel resmi Suzuki Indonesia. (Foto: Istimewa)Suzuki Indonesia Perkuat Layanan Purna Jual, Jangkau Pelanggan Hingga Pelosok Negeri
Anak usaha PT Astra Agro Lestari, PT Sawit Asahan Indah (SAI) ikut berpartisipasi dalam mendukung program penanaman jagung seluas 1 juta hektar secara serentak. (Foto: Istimewa)Astra Agro dan Polres Rohul Tanam Jagung Serentak, Dukung Ketahanan Pangan Nasional
Ilustrasi hujan. (Foto: Int)Peringatan BMKG: Hujan Lebat dan Angin Kencang Berpotensi di Riau di 6 Daerah ini
BPJS Ketenagakerjaan cabang Pekanbaru Kota menyerahkan santunan JKM sebesar Rp42 juta kepada ahli waris almarhum Farid Nur Zahran, salah satu karyawan Wareh Kupie. (Foto: Istimewa)BPJS TK Pekanbaru Kota Serahkan Santunan JKM Senilai Rp 42 Juta ke Karyawan Wareh Kupie
Salah satu tipe United E-Motor yang ditawarkan kepada konsumen di Kota Pekanbaru. Foto IntUnited E-Motor Tawarkan Diskon Besar di Awal Tahun 2025
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
DPMPTSP Riau-PT BSP Permudah Perizinan Pelaku Usaha UMKM
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved