Lokasi Heli Jatuh Terjal
Proses Evakuasi Rombongan Kapolda Jambi Butuh Waktu 1 Hari
Minggu, 19 Februari 2023 - 21:29:19 WIB
JAMBI - Helikopter ditumpangi rombongan Kapolda Jambi, Irjen Pol Rusdi Hartono terjatuh di kawasan hutan area bukit Tamiai Kerinci, Jambi.
Akses menuju lokasi jatuhnya helikopter sangat sulit, membuat proses evakuasi mengalami beberapa kendala.
"Kondisinya itu kan berada di dalam hutan. Kalau menempuh jalur darat kondisinya juga terjal, tetapi anggota di lapangan tetap berupaya lakukan evakuasi," ucap Komandan Pos Basarnas Kerinci, Bambang Hermawan dilansir detik.com, Minggu (19/2/2023).
Bambang mengatakan, saat ini tim SAR gabungan masih di perjalanan menuju lokasi jatuhnya helikoter itu. Ada yang melalui jalur darat, ada juga dari udara.
Namun, saat ini para penumpang dalam helikopter tersebut belum bisa dievakuasi karena jarak tempuh ke lokasi memakan waktu satu hari lewat jalur darat. Proses evakuasi melalui jalur udara belum bisa, karena hari sudah malam.
"Kalau dari jalur darat saja. itu dapat memakan waktu sau hari lebih untuk sampai ke lokasi, apalagi ini situasi malam," tukasnya.
Selain Kapolda Jambi, helikopter Polri jenis Super Bell 3001 itu juga ditumpangi mantan Kapolres Dumai Kombes Pol Andri Ananta Yudistira yang kini menjabat Ditreskrimum Polda Jambi, Dirpolairud Polda Jambi Kombes Pol Michael Mumbunan, Koorspri Kompol Ayani dan ADC.(*)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :