Pegawai BRK Syariah Ditemukan Tewas di Kos-kosan, Ini Kata Polisi
Senin, 30 Januari 2023 - 16:43:47 WIB
PEKANBARU - Seorang pegawai Bank Riau Kepri (BRK) Syariah ditemukan tewas di Jalan Selamat, Kelurahan Labuhbaru Timur, Kecamatan Payung Sekaki, Kota Pekanbaru, Sabtu (28/1/2023).
Korban diketahui bernama M Azwizah Hendry (53) menjabat sebagai Pemimpin Divisi Sistem Prosedur BRK Syariah.
Kasatreskrim Polresta Pekanbaru, Kompol Andrie Setiawan mengatakan, korban mengalami kejang-kejang usai mobil yang dikemudikannya menabrak bumper belakang mobil pemilik rumah kos.
Dari hasil penyelidikan dan olah TKP, polisi menduga korban meninggal karena memiliki riwayat penyakit jantung. Sebab, dari riwayat korban telah memasang ring di jantungnya.
"Dugaan korban memiliki riwayat penyakit jantung. Dan keterangan dari keluarganya, korban sudah dilakukan pemasangan dua ring pada jantung," ucap Andrie dilansir mcr, Senin (30/1/2023).
Andri menuturkan, peristiwa itu bermula pada Sabtu (28/1/2023) sekitar pukul 21.00 WIB saat korban datang ke kos rekannya Wira Praja (45) menggunakan mobil Honda CR-V BM1345OE.
Sekitar pukul 23.00 WIB korban keluar dari kamar kos rekannya untuk pulang. Saat mengeluarkan mobil dari parkiran, korban menabrak bumper belakang mobil pemilik kos yang sedang terparkir.
"Kemudian korban kejang-kejang melipat lidah. Melihat hal itu, saksi (wira) mencoba menolong korban namun korban sudah meninggal dunia," jelas Andrie.
Sekitar pukul 06.00 WIB, tim identifikasi Polresta Pekanbaru tiba di lokasi setelah menerima informasi adanya penemuan mayat, dan mengevakuasi jasad korban ke RS Bhayangkara Polda Riau.
"Tak ada tanda-tanda kekerasa pada tubuh korban. Pihak keluarga juga menolak otopsi serta membuat surat penolakan otopsi. Selanjutnya korban diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan," pungkasnya.(*)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :