Kejati Riau Mulai Lirik Dugaan Korupsi di RSUD Arifin Achmad
Rabu, 28 Desember 2022 - 22:24:04 WIB
PEKANBARU - Kejati Riau saat ini mulai mengusut dugaan korupsi di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Arifin Achmad Pekanbaru.
Diketahui, ada tiga kegiatan terindikasi bermasalah di rumah sakit milik pemerintah daerah Riau itu.
Tiga kegiatan tersebut yakni, Pengadaan Belanja Jasa Kalibrasi Peralatan Medis Tahun Anggaran (TA) 2020, Pengadaan Belanja Habis Pakai TA 2021 dan Pengadaan Belanja Bahan Logistik Rumah Tangga TA 2021.
Saat ini, pengusutan masih ditahap penyelidikan dalam rangka pengumpulan data, bahan dan keterangan (pulbaket). Penyelidikan dilakukan Bidang Intelijen Kejati Riau.
"Bidang intelijen Kejati riau lagi melakukan proses lidik (penyelidikan), puldata dan pulbaket," ucap Kasi Kasipenkum dan Humas Kejati Riau, Bambang Heripurwanto dilansir tribunpekanbaru.com, Rabu (28/12/2022).
Lantaran perkara ini masih dalam penyelidikan, Bambang belum bersedia memaparkan secara rinci terkait perkara yang sedang diusut ini. Kendati begitu ia memastikan prosesnya masih terus berjalan.
Berdasarkan informasi yang diperoleh, sejumlah pihak dikabarkan telah diundang untuk diklarifikasi. Mereka dimintai keterangan terkait kegiatan yang sedang diusut tersebut.(*)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :