www.halloriau.com  


BREAKING NEWS :
Jalan Lintas Riau-Sumbar di Tanjung Alai Kembali Longsor, Akses Kendaraan Terhambat
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Kronologi Ibu dan Bayi 9 Bulan Ditemukan Tewas Kondisi Bugil di Riau
Jumat, 23 Desember 2022 - 06:46:03 WIB
ilustrasi
ilustrasi

Baca juga:

PEKANBARU - Ibu dan bayinya yang berusia sembilan bulan di Indragiri Hulu, Riau ditemukan tewas tanpa busana dalam semak belukar. Bagaimana korban pertama kali ditemukan warga?

Ps Kasubsi Penmas Polres Indragiri Hulu, Aipda Misran menjelaskan kronologi penemuan mayat ibu dan anaknya itu. Menurut dia penemuan kedua korban ditemukan setelah dilaporkan tak ada di rumah, namun kondisi rumah saat itu terbuka.

"Pertama kali dilaporkan sama suami ibu ini, si korban. Dari situ dicari sama warga," kata Misran, Kamis (21/12/2022).

Misran menyebut kejadian bermula saat suami korban Arita (45), Masroni pamit untuk pergi ke kebun di Rantau Bakung, Rabu (21/12) pukul 08.00 WIB. Masroni mengaku istri dan anaknya ada di rumah saat ia pergi.

Selanjutnya Masroni pulang dari kebun pukul 20.30 WIB. Saat itu saksi masuk rumah dari pintu samping dan terlihat pintu belakang dan jendela semua terbuka.

"Tetapi saksi ini tidak menemukan kedua korban. Sedangkan sendal dan kain gendong ada di rumah," kata Misran.

Masroni kemudian menanyakan kepada tetangga dan Ketua RT bernama Hermanto. Mereka bersama warga pun langsung melakukan pencarian di daerah tersebut.

Setelah satu jam pencarian atau sekitar pukul 21.30 WIB warga bernama Jamil melihat karung yang berada tidak jauh di samping rumah korban. Jaraknya sekitar 50 meter dan menemukan mayat bayi yang berusia 9 bulan, Riski Arma Farhan.

Rizki ditemukan dalam posisi telungkup dan pakaian masih terpasang. Lalu pada jarak sekitar 10 meter warga menemukan korban Arita.

Korban Arita sendiri ditemukan dengan posisi telentang tanpa celana dan baju ke atas posisi tangan ke atas wajah tertutup kain merah jambu. Kain itu diduga celana korban.

Misran memastikan ada luka pada tubuh korban. Namun apakah korban diperkosa atau tidak masih menunggu pemeriksaan dokter forensik, seperti yang dilansir dari detik.

"Ada luka di kepala, masih penyelidikan (soal dugaan korban diperkosa). Untuk mayat bayi di dalam karung," kata Misran. (*)

 
    Berita Terkait

 


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Jalan lintas Riau-Sumbar di Desa Tanjung Alai, Kecamatan XIII Koto Kampar longsor lagi (foto/int)Jalan Lintas Riau-Sumbar di Tanjung Alai Kembali Longsor, Akses Kendaraan Terhambat
Ketua DPRD Kota Pekanbaru, Muhammad Isa Lahamid (foto/int)Ketua DPRD Pekanbaru Desak Bawaslu Tertibkan APK Paslon yang Masih Terpajang
KPU Kota Pekanbaru memulai pendistribusian logistik Pilkada Serentak 2024 (foto/dini)KPU Pekanbaru Distribusikan Logistik Pilkada Serentak 2024
Bupati Kuansing, Suhardiman Amby.(foto: ultra/halloriau.com)Usai Cuti Kampanye, Bupati Kuansing Suhardiman Amby Kembali Bertugas
Kegiatan perayaan Malam 100 Cinta yang ditaja Smartfren.(foto: istimewa)Malam 100 Cinta: Perayaan Musik dan Budaya dari Smartfren untuk Indonesia
  Promo Suzuki hadirkan produk unggulan di pameran GJAW 2024 (foto/ist)Kesempatan Emas, Suzuki Hadirkan Promo Menggiurkan di GJAW 2024
Pengalihan arus, PUPR Riau tutup Jembatan Sei Rokan, Ujung Batu, Rohul (foto/int)Kadis PUPR Riau: Kendaraan Tonase Berat Dilarang Melintasi Jembatan Ujung Batu
Kapolsek Simpang Kanan Pimpin Langsung Penjemputan Logistik Pilkada di KPU Rohil
Penyerahan beasiswa untuk pelajar TNI/Polri dari Bandara SSK II Pekanbaru.(foto: sri/halloriau.com)Bandara SSK II Salurkan Bantuan Beasiswa untuk 41 Mahasiswa TNI/Polri
Kepala Kanwil DJBC Riau, Parjiya bersama Forkopimda Riau lakukan pemusnahan barang ilegal (foto/riki)Bea Cukai Musnahkan Barang Ilegal di Riau: Ada iPhone, Kain Bekas Hingga Rokok
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Honda CDN Riau Kunjungi www.halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved