Bukan Pengaruh Narkoba, Ini Penyebab Pengemudi Tabrak Pembatas Jembatan Layang di Pekanbaru
Rabu, 09 November 2022 - 14:04:27 WIB
PEKANBARU - Polisi sudah mendapatkan penyebab Toyota Fortuner yang terbalik di jembatan layang (flyover) pada Rabu, dini hari sekitar pukul 01.20 WIB. Pengemudi mobil ternyata mengantuk, bukan dalam pengaruh obat-obatan.
Itu disampaikan Kepala Unit Laka Polresta Pekanbaru Iptu Irsan. Kecelakaan di jembatan layang dekat Jalan Jendral Sudirman, Kecamatan Bukit Raya itu diduga dikarenakan pengemudi mengantuk.
Disebutkan Irsan, kejadian bermula saat pengemudi berinisial MK (35) dengan IK (25) datang dari arah kota menuju Simpang Tiga Tugu Payung Pekanbaru.
"Mobil fortuner yang dikendarai korban datang dari arah kota ke arah simpang tiga. Sesampai di atas fly over, pengemudi mobil yang diduga mengantuk menyenggol dinding pembatas hingga mengenai lampu jalan," katanya.
Untungnya, tak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun pengemudi mengalami luka ringan pada bagian kening sedangkan mobil mengalami kerusakan ringan.
"Kalau sejauh ini diduga hanya mengantuk, bukan karena pengaruh narkoba. Namun masih kami selidiki," pungkasnya. (*)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :