Polda Riau Siaga Paska Ledakan Bom di Polresta Medan
Rabu, 13 November 2019 - 11:36:44 WIB
PEKANBARU - Insiden dugaan bom bunuh diri terjadi di Makopolresta Medan, Rabu (13/11/2019) pagi. Teror ini tentu berdampak bagi jajaran kepolisian se-Indonesia.
Pengamanan berlapis pun ditingkatkan demi kewaspadaan, termasuk di Pekanbaru, Provinsi Riau.
Kabid Humas Polda Riau Kombes Pol Sunarto saat dihubungi halloriau.com, Rabu (13/11/2019) siang mengatakan personel di Pekanbaru telah melakukan penjagaan yang diperketat pada lokasi berbeda-beda.
"Kita perketat penjagaan, di Mako dan asrama polisi dengan personel berseragam rompi anti peluru disertai senjata lengkap," kata Sunarto.
Sementara itu, kata Sunarto, atas perintah atasan, seluruh personel Polri diminta terus tingkatkan kewaspadaan saat bertugas di lapangan.
"Tidak ada anggota yang bekerja sendirian di lapangan. Saling mengawasi," sambung Sunarto.
Meski pengawasan diperketat, Sunarto memastikan bahwa anggota Polri tetap melaksanakan tugas dan menjaga keamanan ketertiban masyarakat dan pelayanan sebagaimana biasa.
"Kepada masyarakat, segera laporkan kepada petugas bila ada hal-hal yang mencurigakan. Tetap tenang waspada dalam menjalankan aktivitas keseharian," imbuh Sunarto.
Penulis : Helmi
Editor : Yusni Fatimah
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :