All New Honda BR-V Mulai Dikirim ke Konsumen
Minggu, 09 Januari 2022 - 07:35:14 WIB
JAKARTA - PT Honda Prospect Motor memulai pengiriman All New Honda BR-V ke konsumen, Sabtu, 8 Januari 2022. Pengiriman ini ditandai dengan penyerahan 55 unit All New BR-V ke konsumen di Senayan Park, Jakarta.
Business Innovation and Marketing & Sales Director PT HPM, Yusak Billy, mengatakan bahwa All New BR-V yang dikirim ke dealer di seluruh Indonesia pada Januari total mencapai 3.000 unit.
"Kami berharap unit All New BR-V bisa segera sampai di tangan kosumen," kata Billy.
Menurut Billy, sejak pemesanan All New BR-V dibuka pada September tahun lalu hingga saat ini tercatat sekitar 3.200 pemesan. All New BR-V ini hadir dalam varian S MT, E CVT, E MT, dan Prestige CVT. Varian tertinggi telah dilengkapi dengan teknologi keselamatan canggih Honda Sensing.
"Dari data yang sudah masuk, 55 persen konsumen memilih All New BR-V varian tertinggi," ujar dia.
Billy menambahkan bahwa saat ini penyebaran konsumen All New BR-V terbesar berada di daerah Jabodetabek, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur. Untuk luar Pulau Jawa, ia menyebut Sumatera memiliki jumlah peminat yang cukup baik.
"Pasar Jabodetabek itu masih yang tertinggi, sekitar 50 persen," kata dia.
All New Honda BR-V ditawarkan dalam empat varian dengan harga mulai Rp 278,9 juta hingga Rp 324,9 juta. Harga tersebut mengalami kenaikan Rp 3 juta dibanding harga September - Desember 2021. "Kami memang mengapresiasi pemesanan hingga 31 Desember 2021 dengan harga khusus, dan itu tidak termasuk jika nanti pemerintah memperpanjang insentif Pajak Penjualan Atas Barang Mewah (PPnBM)," tutur dia, seperti yang dilansir dari tempo.
Menurut Billy, jika insentif PPnBM diperpanjang, perusahaan akan mengembalikan dana lebih yang dibayarkan konsumen. "Mekanismenya, kami akan melakukan penyesuaian harga jika insentif PPnBM diperpanjang dan kami akan melakukan refund ke konsumen," kata dia.
All New Honda BR-V merupakan model yang mengisi segmen Low SUV, bersaing dengan sejumlah model seperti Toyota Rush, Daihatsu Terios, Mitsubishi Xpander Cross, dan Suzuki XL7.
Berikut ini daftar harga All New Honda BR-V per Januari 2022 (OTR DKI Jakarta):
BR-V S M/T: Rp 278,9 juta
BR-V E M/T: Rp 292,9 juta
BR-V E CVT: Rp 302,9 juta
BR-V Prestige CVT: Rp 324,9 juta
(*)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :