www.halloriau.com  


BREAKING NEWS :
Prakiraan Cuaca Riau Hari ini: Waspada Hujan Lebat Disertai Petir di Sejumlah Wilayah
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Pjs Bupati Ingatkan Warga Waspada Tanah Longsor di Musim Penghujan
Selasa, 15 Oktober 2024 - 07:39:32 WIB

BATUSANGKAR - Pjs Bupati Tanah Datar, Sumatera Barat, Arry Yuswandi mengingatkan masyarakat agar selalu mewaspadai potensi tanah longsor saat musim penghujan.

"Curah hujan di beberapa daerah di Sumbar termasuk Tanah Datar sedang tinggi. Karena itu masyarakat diingatkan akan potensi bahaya tanah longsor," ujarnya di Batusangkar, Senin.

Ia menyebut Tanah Datar memiliki kontur daerah yang berbukit-bukit, sehingga memiliki potensi besar terjadinya bencana tanah longsor. Apalagi sekarang tengah musim penghujan.

"Tidak hanya masyarakat yang tinggal di dekat perbukitan, tetapi juga bagi pengendara juga harus waspada terutama saat terjadi hujan lebat," katanya.

Ia menyebut dalam seminggu terakhir terjadi tanah longsor di beberapa titik di Kecamatan Rambatan. Material tanah longsor selain mengakibatkan rusak ringan rumah warga, juga menyebabkan ruas jalan tertimbun.

"Kita bersama Kalaksa BPBD Tanah Datar Ermon Revlin, Kadis PUPR Ten Feri, Kadis Kominfo Yusrizal, Sekcam Rambatan beserta forkopimca sudah meninjau kondisi di lapangan kemarin," ujarnya.

Ia mengatakan Pemkab Tanah Datar sudah melakukan upaya penanganan bencana, di antaranya berkoordinasi dengan pihak pemerintah provinsi untuk menurunkan alat berat.

"Untuk menangani bencana longsor ini kita sudah berkoordinasi dengan Dinas PMKCR Provinsi Sumbar khususnya dengan Kabid Bina Marga. Kita sudah sampaikan bahwa ada material longsor yang tidak bisa kita selesaikan dengan kemampuan daerah," ujarnya.

Ia berharap dengan dukungan dari Pemprov Sumbar untuk menurunkan alat berat, material longsor yang menutup badan jalan bisa segera di bersihkan dan lalulintas kembali lancar, seperti yang dilansir dari antaranews.(*)


   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Cuaca di Riau hari ini.(ilustrasi/int)Prakiraan Cuaca Riau Hari ini: Waspada Hujan Lebat Disertai Petir di Sejumlah Wilayah
Ist.Smartfren Perkenalkan Unlimited Suka-suka: Internetan Bebas Khawatir, Bebas Pilih, Pasti Nyaman
Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru Risnandar Mahiwa.Pj Walko Risnandar Rangkul Berbagai Pihak Sukseskan Pilwalko Pekanbaru
Casey Stoner.(foto: int)Casey Stoner Kritik Format Sprint Race MotoGP: Jadi Beban Tambahan
Indosat Ooredoo Hutchison dan GoTo, perusahaan #KaryaAnakBangsa, memperkenalkan Sahabat-AI (foto/ist)Indosat dan GoTo Luncurkan Sahabat-AI, Ekosistem AI Open-Source Pertama Berbahasa Indonesia
  Pembalap besutan Ducati Lenovo #1 Pecco Bagnaia setelah merampungkan sprint race MotoGP Thailand 2024, Sabtu (26/10/2024). (MotoGP)Jadwal MotoGP Barcelona 2024 Hari Ini, Marc Marquez Cs Practice Jam 21.00 WIB
(kiri-kanan) Service Manager Daihatsu Pekanbaru, Yogie Pratama, Kacab PT Astra International Tbk-Daihatsu Cabang Pekanbaru Sudirman, Saulius Farlyan, Kacab PT Capella Medan Cabang Pekanbaru, M Yusuf dan Kacab Daihatsu Cabang Pekanbaru Panam, Subono Lot To saat launching All New Xenia di atrium Living World Pekanbaru, Senin (15/11/2021). Foto IstDaihatsu Catatkan Penjualan 13 Ribu Unit Selama Oktober
Timnas Indonesia baru meraih tiga poin dari empat laga dan akan menghadapi Jepang pekan ini.
Klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2026: China Menang, Indonesia Terbawah
Pj Sekdaprov Riau, Taufik OH.(foto: mcr)Pemprov Riau Raih Predikat Kepatuhan Penyelenggaraan Pelayanan Publik 2024 dari Ombudsman RI
Cawagub) Riau, SF Hariyanto melakukan kampanye dialogis di Jalan Gunung Raya, Kelurahan Rejosari, Kecamatan Tenayan Raya (foto/yuni)Emak-emak Antusias Dengarkan Program Wahid-Hariyanto, Siap Tuntaskan Drainase Jalan Hangtuah
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Telkomsel Beri Selamat Ucapan HUT ke halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved