www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Anak Bupati Rohil Dilantik Jadi Anggota DPRD Riau
 
Harga TBS Sawit Plasma di Riau Capai Rp2.681 per Kg
Selasa, 20 Februari 2024 - 13:18:56 WIB

PEKANBARU - Dinas Perkebunan (Disbun) Provinsi Riau telah merilis penetapan harga tandan buah segar (TBS) kelapa sawit periode 21 - 27 Februari 2024.

Kepala Bidang (Kabid) Pengolahan dan Pemasaran, Dinas Perkebunan (Disbun) Provinsi Riau, Defris Hatmaja menyebutkan terjadi kenaikan tertinggi pada kelompok umur 9 tahun sebesar Rp22.88/Kg atau mencapai 0,86% dari harga minggu lalu.

"Sehingga harga pembelian TBS petani untuk periode satu minggu kedepan naik menjadi Rp
2.681.24/Kg dengan harga cangkang berlaku untuk satu bulan kedepan dengan harga sebesar Rp
16.82/Kg," kata Defris Hatmaja.

Dilanjutkannya, pada periode ini indeks K yang dipakai adalah indeks K untuk 1 bulan kedepan yaitu 90,63%, harga penjualan CPO minggu ini naik sebesar Rp115.83 dan kernel minggu ini turun sebesar Rp21.99 dari minggu lalu.

Ada beberapa PKS yang tidak melakukan penjualan, berdasarkan Permentan nomor 01 tahun 2018 pasal 8 maka harga cpo dan kernel yang digunakan adalah harga rata-rata tim, apabila terkena validasi 2 maka digunakan harga rata-rata KPBN.

"Harga rata-rata kernel KPBN periode 12 - 18 Februari 2024 adalah sebesar Rp 6.074.33/Kg," ungkapnya.

Dikatakan Defris, kenaikan harga minggu ini lebih disebabkan karena faktor naiknya harga CPO. Dinas Perkebunan Provinsi Riau dan Tim Penetapan Harga Pembelian Tandan Buah Segar Kelapa Sawit Produksi Pekebun selalu melakukan perbaikan tata Kelola agar penetapan harga ini sesuai dengan regulasi dan berkeadilan untuk kedua belah pihak yang bermitra.

"Membaiknya tata kelola penetapan harga ini merupakan upaya yang serius dari seluruh stakeholder yang didukung oleh Pemerintah Provinsi Riau dan Kejaksaan Tinggi Riau," ungkapnya.

Penetapan  Harga TBS Kelapa Sawit Kemitraan Plasma Prov Riau No. 07 periode 21 - 27 Februari 2024:

Umur 3th (Rp 2.045,37);
Umur 4th (Rp 2.338,08);
Umur 5th (Rp 2.484,03);
Umur 6th (Rp 2.595,30);
Umur 7th (Rp 2.648,99);
Umur 8th (Rp 2.680,58);
Umur 9th (Rp 2.681,24);
Umur 10th-20th (Rp 2.664,75);
Umur 21th (Rp 2.619,90);
Umur 22th (Rp 2.576,16);
Umur 23th (Rp 2.530,25);
Umur 24th (Rp 2.479,55);
Umur 25th (Rp 2.422,96).

Penulis: Mg1

Editor: Riki



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Nalladia Ayu Rokan dilantik sebagai Anggota DPRD Termuda se-Indonesia (foto/afrizal)Anak Bupati Rohil Dilantik Jadi Anggota DPRD Riau
Ilustrasi hotspot membludak di Riau (foto/int)Hotspot Kembali Muncul di Riau, BMKG Catat 16 Titik Panas
MotoGP San Marino 2024.Hasil Sprint Race MotoGP San Marino 2024: Jorge Martin Asapi Bagnaia
  Ilustrasi BMKG prediksi hujan lebat di Pekanbaru dan sekitarnya (foto/int)Cek Cuaca Riau: Waspadai Hujan dan Angin Kencang Hari Ini
Piala sekaligus sertifikat WTN diterima langsung oleh Pj Walikota Pekanbaru, Risnandar Mahiwa di Jakarta, Sabtu (7/9/2024).Pj Wako Janji Benahi Sistem Transportasi di Pekanbaru
PSPS Pekanbaru vs Persikabo di Stadion Kaharudin Nasution Rumbai dalam laga perdana Liga 2 2024/2025.(foto: mcr)Laga Perdana Liga 2, PSPS Pekanbaru Tumbangkan Persikabo 1973 3-1
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
RGE Jurnalism Workshop Perkaya Pengetahuan Wartawan
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved