www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Fakta-fakta Kasus SPPD Fiktif DPRD Riau: Kerugian Rp130 M Hingga Aliran Dana ke Artis
 
Meski Plasma Turun, Harga TBS Sawit Mitra Swadaya di Riau Tetap Naik
Selasa, 18 Juli 2023 - 13:57:34 WIB

PEKANBARU - Dinas Perkebunan Provinsi Riau saat ini telah memiliki dua harga untuk tandan buah segar (TBS) kelapa sawit, yaitu untuk TBS petani kemitraan plasma dan juga kemitraan swadaya.

Untuk TBS petani mitra plasma, minggu ini mengalami penurunan sebesar Rp 35,83/kg. Meskipun demikian harga TBS untuk kemitraan swadaya ternyata ditetapkan naik.

Yang mana untuk kenaikkan harga tertinggi berada di kelompok umur 9 tahun, yakni sebesar Rp90,11/kg atau mencapai 0,04% dari harga minggu lalu.

"Sehingga harga pembelian TBS petani untuk periode satu minggu ke depan naik menjadi Rp 2.451,37/Kg dan berlaku untuk periode satu minggu kedepan," kata Kepala Bidang Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perkebunan Disbun Riau, Defris Hatmaja, Selasa (18/7/2023). 

Yang mana untuk harga cangkang berlaku untuk satu bulan ke depan sebesar Rp 29,28/Kg. Dan indeks K yang dipakai adalah indeks K untuk 1 bulan kedepan yaitu 90,89%, yang mengalami kenaikan dari bulan lalu sebesar 2,24%.

Defris menyebutkan, kenaikan harga TBS sawit mitra swadaya ini disebabkan oleh naiknya harga rata-rata penjualan CPO yang dilakukan oleh perusahaan sumber data, yakni naik sebesar Rp 239,44/kg dari minggu lalu menjadi Rp 11.123,00/Kg. 

Berikut daftar harga TBS sawit kemitraan swadaya di Riau periode 19 -25 Juli 2023:

Umur 3 tahun Rp1.880,51)
Umur 4 tahun Rp2.109,11)
Umur 5 tahun Rp2.276,03)
Umur 6 tahun Rp2.367,47)
Umur 7 tahun Rp2.419,25)
Umur 8 tahun Rp2.449,92)
Umur 9 tahun Rp2.451,37)
Umur 10 - 20 tahun Rp2.419,58)
Umur 21 tahun Rp2.372,85)
Umur 22 tahun Rp2.320,72)
Umur 23 tahun Rp2.261,52)
Umur 24 tahun Rp2.217,04)
Umur 25 tahun Rp2.180,08)
Indeks K : 90,89%
BOTL : 0
Harga CPO Rp 11.123,00/Kg
Harga Kernel Rp 4.939,94/Kg 
Nilai Cangkang Rp 29,28/Kg.

Penulis: Riki
Editor: Riki



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Tipidkor Ditreskrimsus Polda Riau terus dalami kasus korupsi SPPD Fiktif DPRD Riau (foto/Magang2)Fakta-fakta Kasus SPPD Fiktif DPRD Riau: Kerugian Rp130 M Hingga Aliran Dana ke Artis
Kapolda Riau saat memberikan penghargaan                                          Kapolda Riau Beri Penghargaan Para Tokoh dalam Mengawal Demokrasi dan Menjaga Keamanan
Kepala Pelaksana BPBD Damkar M Edy Afrizal.             Pemprov Riau Imbau Masyarakat Waspada Ketika Berlibur Keluar Daerah
  YBM PLN sinergi dengan IZI Perwakilan Riau gelar khitan massal gratis (foto/ist)Khitan Massal Gratis untuk Dhuafa, YBM PLN Gandeng IZI Riau di Pekanbaru
Pj Gubri Rahman Hadi bersama Forkopimda Provinsi Riau melakukan peninjauan di Gereja dan Pos Pengamanan, Selasa (24/12/2024). Pastikan Nataru Berjalan Aman, Pj Gubri Bersama Forkopimda Tinjau Gereja dan Pos Pengamanan
Ilustrasi.Sambut Nataru, BRI Optimalkan Layanan BRImo & 721 Ribu E-Channel
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
DPMPTSP Riau-PT BSP Permudah Perizinan Pelaku Usaha UMKM
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved