Ada 35 Titik Banjir dan 8 Lokasi Longsor di Kota Padang, 2 Balita Tewas
Jumat, 14 Juli 2023 - 22:54:56 WIB
PADANG - Hujan deras yang mengguyur sejak Kamis (13/7/2023) malam menyebabkan Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar) dilanda banjir dan longsor.
Tercatat, hingga Jumat (14/7/2023) siang, BPBD Kota Padang mencatat ada 35 titik lokasi banjir dan delapan titik longsor, serta tujuh titik pohon tumbang di Kota Padang.
Plt Kalaksa BPBD Padang, Yenni Yuliza menuturkan, dua orang balita meninggal dunia terdampak longsor di Padang Selatan.
Lebih lanjut ia belum bisa membeberkan data jumlah warga Padang yang terdampak banjir.
"Masih kita hitung (data), karena datanya bergerak," kata Yenni dilansir tribunpekanbaru.com.
Yenni menuturkan, pihaknya bersama personel gabungan dari berbagai instansi telah berkoordinasi untuk penanggulangan bencana ini.
"Selain evakuasi kita siapkan dapur umum bagi masyarakat kita. Kita sudah mengerahkan personel dan sarana prasarana di setiap lini," ungkapnya.
Kemudian kata dia, sebagian warga diketahui sudah kembali ke rumah seiring surutnya genangan di rumah mereka.
Diketahui, untuk wilayah Provinsi Sumbar, total ada tujuh kabupaten/kota yang dilanda banjir dan longsor, serta menelan empat korban jiwa, dimana satu orang masih belum ditemukan.(*)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :