www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Makin Silau Nih, Harga Emas Antam 1 Gram di Pekanbaru Naik Tipis Jadi Rp1.347.000
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Viral Video Wanita Ketahuan Ngutil, Tapi Karyawan Alfamart yang Minta Maaf, Polisi Akan Tangani Kasus Ini
Senin, 15 Agustus 2022 - 09:11:05 WIB

TANGERANG- Viral seorang wanita mengendarai mobil mercy diduga mengutil di Alfamart. Namun setelah video itu viral di media sosial, malah karyawan minimarket itu yang meminta maaf.

Sebab si pemilik mobil Mercy itu membawa pengacara. Karyawan merasa tertekan, sebab khawatir akan dipolisikan pakai pidana UU ITE.

Mengutip Tribunpekanbaru.com, diketahui rekaman pengutilan cokelat itu terjadi di Alfamart kawasan Cisauk Kabupaten Tangerang, Sabtu (13/8/2022). Kasir memergoki terduga pelaku pengutilan berinisial MA mengambil cokelat tanpa membayar terlebih dahulu.

Sambil merekam, kasir tersebut dibantu temannya mengadang MA yang mau kabur mengendarai mobil mercy. Setelah itu baru MA kemudian membayar coklat tersebut.

Tetapi kasus itu malah menjadikan kasir yang diketahui bernama A itu terancam pidana. Si kasir diancam dipolisikan sebab memvideokan MA yang kemudian mengancam A dengan jeratan Undang-undang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE).

Menanggapi viralnya kasus tersebut, Kapolres Tangerang Selatan AKBP Sarly Sollu buka suara. "Dari pihak Alfamart, peristiwa itu tidak dilaporkan ke pihak kepolisian, khususnya Polsek," sebut Sarly, Senin (15/8/2022).

Sarly mengatakan pelaporan kasus pengutilan itu dibutuhkan pihaknya. Sebab dari laporan itu polisi baru bisa bertindak. "Karena mesti diawali dengan laporan dari masyarakat. Dalam rangka penanganan proses hukum lebih lanjut," sebut Sarly.

Hanya saja dirinya berjanji akan memproses kasus dugaan pengutilan yang viral. Diminta Kapolsek Cisauk untuk turun tangan menangani kejadian tersebut.

"Nanti saya minta agar Polsek turun untuk menanganinya," sebutnya.

Sementara itu pihak Alfamart telah klarifikasi serta menyayangkan tindakan sepihak dari konsumen dengan membawa pengacara. Hal itu berdampak pada karyawannya merasa tertekan. Alfamart juga sedang melakukan investigasi lebih lanjut dan tak menutup kemungkinan mengambil langkah hukum. (*)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Ilustrasi harga emas di Pekanbaru naik lagi di akhir pekan (foto/int)Makin Silau Nih, Harga Emas Antam 1 Gram di Pekanbaru Naik Tipis Jadi Rp1.347.000
Normalisasi drainase dilakukan PUPR Pekanbaru (foto/int)Banyak Drainase Alami Pendangkalan dan Tersumbat Sampah, Ini Tindakan PUPR Pekanbaru
Pj Walikota Pekanbaru Muflihun.Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB
PSPS Riau.Persiapan Liga 2 Musim 2024/2025, Management PSPS Riau Lakukan Evaluasi
Platform migas lepas pantai. Istimewa/SKK Migas.SKK Migas Dorong Kontraktor Manfaatkan Momentum Lonjakan Harga Minyak
  Ilustrasi proses water bombing titik Karhutla di Riau (foto/int)BMKG: Akhir Pekan Riau Nihil Titik Api
Bupati Siak Alfedri dan Wakil Bupati Siak Husni MerzaAlfedri Kembali Jadi Bakal Calon Bupati Siak, Tetap Berpasangan dengan Husni di Pilkada Siak 2024
Indra Gunawan Eet.Indra Gunawan Eet Disiapkan Maju di Pilkada Bengkalis 2024, Kembali Bertarung dengan Kasmarni
Ketua Nasdem Dumai Paisal yang saat ini menjabat Wako Dumai dan Ketua Demokrat Dumai, Prapto Sucahyo.Pilwako Dumai 2024, Ketua DPC Demokrat Dumai Mulai
PJ Walikota Tanjungpinang Hasan.(Istimewa)PJ Walikota Tanjungpinang Jadi Tersangka Kasus Pemalsuan Surat Tanah
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved