www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Walikota Pekanbaru Terpilih Akan Ikut Retreat di Akmil Magelang
 
Naik Tipis, Harga Tepung Sagu Basah di Riau Tembus Rp2.668 per Kg
Jumat, 19 Juli 2024 - 19:43:21 WIB

PEKANBARU - Dinas Perkebunan Provinsi Riau telah merilis harga untuk produk komoditi perkebunan. Di mana untuk kelapa butiran mengalami kenaikan Rp14 dibanding pekan lalu menjadi Rp2.914 per Kilogram.

Kepala Bidang (Kabid) Pengolahan dan Pemasaran Dinas Perkebunan (Disbun) Provinsi Riau, Defris Hatmaja menyebutkan secara keseluruhan produk komoditi mengalami sedikit kenaikan.

"Rata-rata naik tipis. Untuk kopra mutu kering (100%) juga mengalami kenaikan Rp43 menjadi Rp5.718 per Kg," kata Defris, Jumat (19/7/2024).

Kemudian untuk tepung sagu basah juga naik tipis sebesar Rp43 dibanding pekan lalu menjadi Rp2.668 per Kg.

"Untuk pinang kering (100%) juga naik Rp86 menjadi Rp4.748 per Kg," ungkap Defris.

Sementara itu, untuk harga Bokar (Bahan Olahan Karet Rakyat) pada KUB Bina Sejahtera Tj Alai Kampar sebesar Rp13.000 per Kg. Pada tingkat petani/KUB Rokan Hulu sebesar Rp10.459 per Kg, dan petani/KUB Rokan Hilir sebesar Rp12.100 per Kg.

"Untuk tingkat APKARKUSI Kuansing harga bokar sebesar Rp12.300 per Kg, untuk tingkat UPPB Sumber Makmur Indragiri Hulu turun Rp400 menjadi Rp
10.600 per Kg. Selanjutnya untuk Tingkat Kelompok Tani Getah Tender Masjid Al- Ikhlas Pembinaan Bumdes Desa Petani Bengkalis harga minggu ini sebesar Rp 13.300 per Kg," pungkasnya.

Penulis: Yuni
Editor: Riki



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Walikota Pekanbaru terpilih, Agung Nugroho akan ikut retreat di Akmil Magelang (foto/int)Walikota Pekanbaru Terpilih Akan Ikut Retreat di Akmil Magelang
PC IMM Pekanbaru gelar DAMNas dan PIDNas 2025 (foto/ist)PC IMM Pekanbaru Gelar DAMNas dan PIDNas 2025: Perkuat Literasi Digital Kader
EMP Grup pererat silaturahmi dengan jurnalis dalam acara Edukasi Media di Padang Panjang (foto/ist)Perkuat Sinergi, EMP Grup Gelar Edukasi Media di Padang Panjang
  Doa Bersama dan Syukuran FPKB bersama relawan AMAn (foto/ist)Relawan AMAn Melebur ke Forum Pekanbaru Kota Bertuah, Perkuat Solidaritas Hingga Tingkat RW
Pj Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru, Zulhelmi Arifin (foto/dini)Pemko Pekanbaru Matangkan Persiapan Pelantikan Walikota dan Wawako Terpilih
Ilustrasi Program Makanan Gizi GratisProgram Makan Bergizi Gratis di Kepulauan Meranti Dimulai, Tahap Awal 1.745 Porsi Makanan Disalurkan
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Tingkatkan Kualitas SDM, PT BSP - UMRI Teken MoU
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved