www.halloriau.com  


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Smartfren Perkenalkan Unlimited Suka-Suka, Internetan Bebas Khawatir, Bebas Pilih, Pasti Nyaman
 
Wawancara Calon Pimpinan BRK Syariah Digelar Pekan Depan
Senin, 15 Juli 2024 - 15:00:53 WIB

PEKANBARU - Penjabat (Pj) Gubernur Riau, SF Hariyanto akan melakukan tahapan wawancara untuk Direktur Utama (Dirut) dan Direktur Pembiayaan PT Bank Riau Kepri (BRK) Syariah.

Itu dilakukan sebagai tahapan lanjutan usai Tim Panitia Seleksi (Pansel) mengumumkan sejumlah nama yang lulus tahapan seleksi.

"Kita usahakan pekan depan," kata Penjabat (Pj) Gubernur Riau SF Hariyanto, Senin (15/7/2024).

Dalam mekanismenya, dari hasil tes wawancara ini, setiap nama yang dianggap mumpuni untuk menduduki jabatan Dirut dan Direktur Pembiayaan di BRK Syariah akan diserahkan ke Otoritas Jasa Keuangan (OJK) untuk dilakukan penilaian kembali.

Setelah mendapat persetujuan dari OJK, barulah disahkan dalam Rapat Umum Pemegang Saham atau RUPS.

Untuk diketahui, berdasarkan hasil seleksi oleh tim Pansel, diumumkan nama-nama yang lolos seleksi UKK, diantaranya untuk calon Dirut PT BRK Syariah yakni Ferry Ardiansyah, Suryo Kuncoro, Wahyudi Gustiawan.

Kemudian calon Direktur Pembiayaan PT BRK Syariah yang lulus UKK terdapat empat peserta yakni Agusta Rinaldi, Helwin Yunus, Muhammad Affan dan Muhammad Jazuli.

Penulis: Sri Wahyuni

Editor: Riki



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Smartfren hadirkn paket Unlimited Suka-Suka Kota Pekanbaru, Riau (foto/ist)Smartfren Perkenalkan Unlimited Suka-Suka, Internetan Bebas Khawatir, Bebas Pilih, Pasti Nyaman
Ketua DPRD Dumai, Agus Miswandi teken SK PAW Anggota DPRD Dumai Periode 2024-2029 (foto/bambang)Paripurna PAW DPRD Dumai: Lantik Anhar Rizky Gantikan Ferdiansyah
Sekda Arfan Usman pimpin apel pagi pegawai Pemkab Siak (foto/diana)Sekda Siak Ingatkan ASN dan Honorer Jangan Golput Pilkada 2024
  Polisi tangkap empat orang diduga terlibat bentrokan di Car Wash Pekanbaru (foto/int)Polisi Periksa 11 Saksi Terkait Bentrokan di Car Wash Pekanbaru, 4 Orang Sudah Ditangkap
Personel Brimob Polda Riau berjaga di car wash yang jadi lokasi bentrokan diduga dua Ormas (foto/tribunpku)Bentrok Ormas, Car Wash di Pekanbaru Dijaga Ketat Brimob Bersenjata Lengkap
Ketua KPU Kota Pekanbaru, Raga Perwira (foto/dini)Debat Kedua Pilwako Pekanbaru Pindah ke Hotel Pangeran, Ini Alasan KPU
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Telkomsel Beri Selamat Ucapan HUT ke halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved