www.halloriau.com  


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Permabudhi Riau Siap Berperan Aktif Perkuat Kerukunan Antar Umat Beragama
 
Kuasai Pasar Syariah, Dana Murah dan Pembiayaan BSI Pepet Top 4 Bank
Jumat, 02 Februari 2024 - 07:17:30 WIB

JAKARTA - PT Bank Syariah Indonesia Tbk. alias BSI (BRIS) membukukan kinerja yang moncer sepanjang 2023, bahkan capaian atas dana murah dan pembiayaan BSI bersaing ketat dengan empat bank jumbo Tanah Air lainnya.

Misalnya dari dana murah, BSI kini gencar meningkatkan jumlah tabungan nasabah untuk mempertahankan profitabilitas dalam menghadapi suku bunga acuan Bank Indonesia (BI) yang masih tertahan di level 6%.

Tercatat, total penghimpunan dana pihak ketiga (DPK) BSI hingga Desember 2023 mencapai Rp293,77 triliun, tumbuh 12,35% secara tahunan. Porsi dana murah atau current account savings account (CASA) terhadap DPK bank mencapai 60,6% dari total DPK.

Direktur Keuangan BSI Ade Cahyo Nugroho menyebut perolehan DPK sendiri didominasi oleh tabungan, sehingga ini memberikan dampak positif dalam menciptakan biaya dana alias cost of fund yang lebih murah dan stabilitas pertumbuhan persero.

“Tabungan bisnis jadi backbone BSI. Kita senang BSI [tabungan] tumbuh 7,08% terbaik di industri. Menempatkan BSI menjadi bank nomor lima terbaik dari sisi tabungan di Indonesia,” katanya

Jika dirinci, tabungan memang mendominasi perolehan dana pihak ketiga BSI, di mana porsinya nyaris setengah dari DPK, yakni 42,46% mencapai Rp124,73 triliun.

Lalu, deposito mengekor dengan raihan porsi 39,43% atau sebesar Rp115,85 triliun dan yang terakhir giro yakni 18,11% atau mencapai Rp53,2 triliun.

Dari sisi tabungan BSI berada di urutan kelima atas raupan tabungan terbesar di Tanah Air, maka empat posisi lainnya masih didudukungi oleh sejumlah bank jumbo Tanah Air, seperti PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA)  hingga PT Bank Negara Indonesia Tbk. (Persero) Tbk. (BBNI)

Apabila dibandingkan secara bank only, BCA menjadi bank sebagai pendulang tabungan terbesar di Indonesia dengan raupan Rp530,79 triliun, tumbuh 2% sepanjang 2023. Porsi tabungan mencapai 49,06% dari total DPK yang menyentuh Rp1.081,85 triliun.

Lalu, BRI menjadi pendulang terbesar kedua secara bank only dengan raupan Rp526,51 triliun, tumbuh 1,05%. Di mana porsi tabungan sebesar 38,92% dari total DPK.

Bank Mandiri menjadi bank pendulang tabungan terbesar ketiga secara bank only dengan capaian Rp453,71 triliun sepajang 2023, naik 5,92% secara tahunan. Adapun, porsi tabungan mencapai 36,35% dari total DPK

Terakhir, di posisi keempat PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. (BBNI) menjadi bank dengan tabungan mencapai Rp231 triliun pada 2023 secara bank only, susut 4,49% dari sebelumnya Rp241,86 triliun pada 2022. Di mana porsi tabungan mencapai 28,81% dari total DPK, seperti yang dilansir dari bisnis. (*)



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Pengurus Permabudhi Provinsi Riau periode 2023-2027 resmi dilantik (foto/ist)Permabudhi Riau Siap Berperan Aktif Perkuat Kerukunan Antar Umat Beragama
Polisi tangkap pelaku kerusuhan antar Ormas di Pekanbaru (foto/detik)CCTV Disita, Polisi Amankan 8 Orang Diduga Terlibat Bentrokan Ormas di Pekanbaru
Pelatih PSPS Pekanbaru, Aji Santoso (tengah) yakin timnya bisa menumbangkan PSKC Cimahi (foto/int)Perebutan Puncak Klasemen Memanas: PSPS Pekanbaru Bersiap Kalahkan PSKC Cimahi
  Mantan Plt Sekretaris DPRD Riau dijatuhi hukuman 6 tahun penjara (foto/tribunpku)Eks Plt Sekretaris DPRD Riau Divonis 6 Tahun Penjara, Lebih Ringan dari Tuntutan Jaksa
Siswa SMP tenggelam di Sungai Sail Pekanbaru akhirnya ditemukan (foto/int)Siswa SMP Hilang di Sungai Sail Ditemukan Tak Bernyawa
BPJS Online dilakukan melalui media video conference dengan menggunakan aplikasi zoom meeting (foto/bambang)BPJS Online Permudah Warga Rupat Utara Akses Layanan Administrasi Program JKN
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Telkomsel Beri Selamat Ucapan HUT ke halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved