www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Honda Perbarui Honda BR-V N7X Edition dengan Layar 9 Inci
 
XL Axiata Pertahankan Momentum Pertumbuhan Kinerja
Rabu, 22 November 2023 - 10:46:49 WIB
Presiden Direktur & CEO XL Axiata, Dian Siswarini.(foto: istimewa)
Presiden Direktur & CEO XL Axiata, Dian Siswarini.(foto: istimewa)

Baca juga:

JAKARTA - PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) melanjutkan tren pertumbuhan profitabilitas dengan laporan positif selama 9 bulan pertama 2023.

Pendapatan tumbuh 10 persen YoY menjadi Rp23,88 triliun, EBITDA naik 13 persen menjadi Rp11,76 triliun dengan EBITDA Margin mencapai 49 persen.

Laba bersih setelah dinormalisasi (NPAT) mencapai Rp1,02 triliun, sementara pendapatan dari data dan layanan digital mencapai Rp21,72 triliun.

"Kami berhasil menjawab tantangan industri telekomunikasi dengan pencapaian kinerja yang menggembirakan," kata Presiden Direktur & CEO XL Axiata, Dian Siswarini, Rabu (22/11/2023).

Dian mengaku optimis terhadap layanan Fixed Broad Band (FBB) dan Fixed Mobile Convergence (FMC) yang terus tumbuh positif.

Dian melaporkan peningkatan pelanggan layanan Home sebanyak 52 ribu dalam tiga bulan terakhir, mencapai total 206 ribu pelanggan.

Jaringan XL SATU Fiber mencakup 75 kota/kabupaten, memungkinkan XL Axiata meningkatkan penetrasi layanan konvergensi hingga 69 persen dari pelanggan layanan Home.

Dengan total 57,5 juta pelanggan hingga September 2023, Average Revenue Per User (ARPU) Mobile XL Axiata meningkat menjadi Rp42 ribu blended.

Inisiatif personalisasi penawaran dan layanan terbukti meningkatkan Net Promoter Score (NPS) dan pendapatan.

XL Axiata berhasil menjaga stabilitas biaya operasional, dengan fokus pada strategi digitalisasi. Aplikasi MyXL dan AXISNet memberikan pengalaman pelanggan yang kuat, dengan lebih dari 27 juta pengguna aktif.

Posisi keuangan per September 2023 menunjukkan utang kotor Rp9,67 triliun, rasio gearing net debt to EBITDA 2,7x, dan utang bersih Rp7,8 triliun. Free Cash Flow (FCF) meningkat 53 persen, mencapai Rp6,21 triliun.

Performa jaringan terus meningkat, dengan investasi Capex Rp8 triliun. Total BTS mencapai 158.225, termasuk 103.408 BTS 4G, meningkat 7 persen YoY. Trafik layanan tumbuh lebih dari 21 persen YoY, mencapai 7.109 Petabytes.

Kolaborasi dengan Link Net diharapkan meningkatkan penetrasi layanan konvergensi. XL Axiata dan Link Net akan memperluas layanan hingga 8 juta home pass dalam lima tahun ke depan.

XL Axiata meraih apresiasi di tingkat nasional dan internasional, mencakup penghargaan dari Indonesia Technology Excellence Award, IICD Corporate Governance Award 2023, IDX Channel Anugerah Inovasi Indonesia (ICAII) 2023, dan Asian Telecom Awards 2023.

XL Axiata terus berkomitmen pada transformasi digital dan strategi jaringan untuk memenuhi tuntutan pelanggan dan mendukung pertumbuhan bisnis yang berkelanjutan.(rilis)



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Honda BR-V N7X Edition dengan Layar 9 Inci.Honda Perbarui Honda BR-V N7X Edition dengan Layar 9 Inci
KPK geledah Kantor PUPR Riau usut dugaan korupsi proyek Flyover Simpang SKA Pekanbaru (foto/ist)2 Tahun Lalu, Tim KPK Pernah Bor Flyover Simpang SKA di Pekanbaru
Plh Sekda Pekanbaru, Zarman Candra (foto/int)Pemko Pekanbaru Ingatkan OPD Taat Aturan dan Transparan Gunakan APBD 2025
  Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal saat penanaman jagung di Kampar.Kapolda Riau Dukung Program Ketahanan Pangan dengan Penanaman Jagung di Kampar
Polda Riau bongkar jaringan narkoba internasional dikendalikan dari Lapas (foto/MCRiau)Terungkap Napi di Riau Kendalikan Penjualan Narkoba Jaringan Internasional, Sita 1 Kg Sabu
Cara mudah cek NIK untuk verifikasi pendaftaran pelanggan XL Axiata (foto/ist)Mudah dan Aman, XL Axiata Beri Panduan Cek NIK Terdaftar di SIM Card
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
DPMPTSP Riau-PT BSP Permudah Perizinan Pelaku Usaha UMKM
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved