www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Tol Padang-Sicincin Dibuka Fungsional Saat Mudik Lebaran 2025, Antisipasi Macet Parah
 
Belum Masuk Masa Kampanye
DPRD Dukung Pencopotan APK Langgar Aturan di Pekanbaru
Senin, 06 November 2023 - 15:53:01 WIB

PEKANBARU - Penertiban Alat Peraga Kampanye (APK) disejumlah ruas jalan di Kota Pekanbaru mendapat dukungan dari pihak legislatif di DPRD Kota Pekanbaru. Para wakil rakyat berharap penertiban tidak pandang bulu dan merata ditiap sudut Pekanbaru.

Penertiban APK berupa spanduk, baliho, dan sejenisnya harus dilakukan secara berkelanjutan.

"Tentunya setelah DCT keluar Bawaslu punya dasar untuk melakukan penertiban APK yang menyalahi aturan, termasuk di dalamnya ada unsur mengajak untuk memilih. Karena kita ketahui saat ini belum masa kampanya," ungkap Ruslan Tarigan, anggota DPRD Kota Pekanbaru, Senin (6/12/2023).

Di samping melakukan penertiban pihak Bawaslu diminta untuk gencar melakukan sosialisasi baik kepada masing-masing Parpol dan masyarakat.

"Kalau para incumbent saya rasa sudah tau soal itu, tapi perlu juga dipertegas dan disosialisasikan lagi. Apalagi APK yang dipasang di pohon kita sangat dukung untuk dicopot. Karena sangat merusak dan menganggu estetika," ujarnya lagi.

Ruslan juga menilai banyaknya APK yang terpasang saat ini meski belum memasuki kampanye, tidak murni perintah dari para Caleg. Namun juga dari masyarakat yang memiliki semangat tinggi untuk memperkenalkan para calon legislatif yang diusung.

"Semangat masyarakat atau tim pemenangan kita lihat juga sangat luar biasa, ditambah pula ketidaktahuan mereka tentang pemilu, makanya terjadi seperti itu," tambah Ruslan.

Meski demikian, dirinya yakin banyak juga Caleg memasang spanduk atau baliho mini-nya. Di rumah warga, warung, kedai harian dan di posko pemenangan

"Termasuk saya juga, banyak pasang spanduk di rumah-rumah warga dan kedai. Itu kan tidak melanggar aturan," ujar Ruslan.

Ruslan yang juga saat ini jadi Caleg di DPRD Provinsi Riau meminta agar perangkat Pemilu, baik itu KPU, Bawaslu dan pemerintah. Agar giat mensosialisasikan tempat pemasangan APK, dan hal-hal yang menyangkut tahapan Pemilu lainnya kepada Parpol dan Caleg.

Sosialisasi tersebut diharapkan, tidak hanya seremonial saja, tapi memang harus gencar dilakukan secara berkelanjutan. Sehingga para Caleg tertib memasang APK ke depannya dan penertiban juga tidak pandang bulu.

Penulis: Mimi Purwanti
Editor: Riki



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
PT Hutama Karya akan mengoperasikan Tol Fungsional Seksi Padang-Sicincin sepanjang 35,90 km. (Foto: Antara Sumbar)Tol Padang-Sicincin Dibuka Fungsional Saat Mudik Lebaran 2025, Antisipasi Macet Parah
Ilustrasi minyakita. (Foto: Int)Walikota Pekanbaru Pastikan Takaran Minyakita Sesuai HET, Pasar Murah Digelar Jelang Lebaran
Kepala Disnakertrans Riau, Boby Rachmat. (Foto: Media Center Riau)Disnakertrans Riau Buka Posko Aduan THR 2025, Pekerja Siap Laporkan Perusahaan Nakal
  Dirlantas Polda Riau, Kombes Pol Taufiq Lukman Nurhidayat saat memimpin rapat forum LLAJ untuk persiapan menghadapi arus mudik dan balik Lebaran Idul Fitri 2025. (Foto: Tribun Pekanbaru)Polda Riau Matangkan Persiapan Arus Mudik Lebaran 2025, Fokus Keamanan dan Kenyamanan Pemudik
Ilustrasi puding karamel. (Foto: int)Resep Puding Karamel Anti Gagal, Takjil Manis dan Lembut untuk Buka Puasa
BRK Syariah mendukung pengembangan ekonomi dan keuangan syariah di Kick Off Riau Sharia Week 2025. (Foto: Sri Wahyuni)BRK Syariah Dukung Riau Sharia Week 2025, Dorong Ekonomi dan Keuangan Syariah
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Tingkatkan Kualitas SDM, PT BSP - UMRI Teken MoU
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved