www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Pemerintah Siapkan Skema Baru Subsidi BBM, Progres Sudah 98%
 
Kolaborasi Telkomsel dengan Feedloop, Hadirkan Produk Bersama Solusi Digital Inovatif
Selasa, 13 Desember 2022 - 12:10:45 WIB

JAKARTA - Telkomsel kembali berkolaborasi bersama Feedloop, salah satu startup portofolio Telkomsel Mitra Inovasi (TMI). Ini sebagai solusi digital inovatif agar terus relevan menjawab tantangan bisnis di era digital.

Sekaligus memperkuat ekosistem digital nasional yang inklusif dan berkelanjutan. Kolaborasi berfokus pada pengembangan sebuah produk untuk sektor enterprise, dalam memperkaya data insight dalam menjangkau pasar yang lebih luas.

Kolaborasi ini, sekaligus mempertegas komitmen TMI untuk berperan aktif, mendukung kemajuan ekosistem digital Indonesia. Lewat pendanaan dan inisiatif synergy value ke akses ekosistem Telkomsel.

Penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara kedudanya berlangsung bersamaan dengan kegiatan NEX-BE Fest (Next Billion Ecosystem Festival) pada 29-30 November 2022 lalu di Bali.

Vice President Data Solutions Telkomsel, Alfian Manullang mengatakan, Telkomsel dan Feedloop sama-sama memiliki ekosistem digital yang berfokus pada data insight. Berguna untuk membantu sektor enterprise dalam menjangkau pasar yang lebih luas.

Telkomsel selama ini telah mengoptimalkan layanan data insight telco, yaitu Mobile Consumer Insight (MSIGHT). Untuk memberi solusi bagi kebutuhan industri dalam membantu pengambilan keputusan yang strategis, akurat, cepat, terarah, dan tepat sasaran.

"Kolaborasi yang terjalin bersama Feedloop ini akan menjadi langkah bagi kami dalam menghadirkan sebuah ekosistem baru sebagai solusi bagi sektor enterprise, khususnya dalam menghadirkan solusi yang sesuai dengan kebutuhan pelanggannya, yang berlandaskan pada data yang akurat,” sebut Alfian Manullang.

Sementara itu CEO Feedloop, Ahmad Rizqi Meydiarso mengatakan, pihaknya sangat senang bisa berkolaborasi dengan Mobile Consumer Insight (MSIGHT) Telkomsel. Untuk menyediakan best in class customer 360 insight untuk sektor korporasi di Indonesia.

Kolaborasi ini akan mengintegrasikan layanan Telkomsel MSIGHT dengan produk customer engagement dari Feedloop. Sehingga akan tercipta satu produk unggulan baru yang mampu memberikan dukungan solusi data insight yang lebih komprehensif bagi pengguna.

Adapun solusi tersebut nantinya akan dapat dimanfaatkan oleh sektor enterprise untuk mengenal lebih dalam pelanggan mereka. Kemudian dapat menjadi acuan dalam memberikan pengalaman yang sangat dipersonalisasi, baik melalui produk maupun layanan yang dihadirkan di website maupun aplikasi.

Selain itu, solusi tersebut juga dapat dimanfaatkan sektor enterprise untuk menjalankan campaign. Melalui berbagai saluran yang lebih efektif untuk menjangkau pasar yang lebih luas.

“Kolaborasi ini merupakan wujud synergy value yang terjalin antara Telkomsel dengan startup di dalam ekosistem Telkomsel Mitra Inovasi (TMI) sebagai salah satu langkah konkret dalam mendukung pemberdayaan startup Tanah Air," sebut Alfian.

Seiring dengan kolaborasi ini, Feedloop dapat memanfaatkan kapabilitas aset ekosistem digital Telkomsel. Dalam mengoptimalkan berbagai potensi yang dimiliki. Untuk menghadirkan berbagai solusi yang berdampak positif pada penguatan ekosistem digital nasional.

"Tentunya, Telkomsel akan terus membuka peluang kolaborasi lebih luas. Guna mengakselerasi pemberdayaan startup yang dapat berdampak pada penguatan ekonomi digital nasional,” pungkas Alfian. (rilis)



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
ilustrasi: demo tolak penghapusan bbm subsidi.Pemerintah Siapkan Skema Baru Subsidi BBM, Progres Sudah 98%
ilustrasi.PGN Terima Tambahan Pasokan Gas 4.651 BBTU dari Blok Jabung
Telkomsel selalu berupaya memahami kebutuhan pelanggan (foto/ist)Lonjakan Pelanggan dan Aktivitas Digital, Telkomsel Catat Prestasi di Momen Nataru 2025
  Forum Anti Maksiat menggelar aksi damai pada Jumat (10/1/2025) sore, menuntut pemerintah untuk menutup THM Chromatic Family Karaoke.Massa Forum Anti Maksiat Minta THM Chromatic Family Karaoke Ditutup
Toyota Veloz.Toyota Kuasai Pasar Mobil 2024, Avanza-Veloz hingga Innova Terlaris
Herba Ali sukses bertani jambu madu deli hijau di Jalan Hangtuah-Jalan Bata Rejosari, Kecamatan Tenayan Raya (foto/riki)Kisah Sukses Mantan Mekanik Budidaya Jambu Madu yang Menginspirasi di Pekanbaru
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
DPMPTSP Riau-PT BSP Permudah Perizinan Pelaku Usaha UMKM
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved